Selasa 23 Aug 2016 14:25 WIB

Benteke Dibeli Rp 496 Miliar, Pemain Crystal Palace Gaduh?

Rep: mgrol80/ Red: M Akbar
Christian Benteke
Foto: EPA/CAROLINE BLUMBERG
Christian Benteke

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Striker Christian Benteke bergabung bersama Crystal Palace dengan mahar transfer dari Liverpool senilai 27 juta pound (Rp 496 miliar). Pembelian sebesar itu dinilai tak pantas untuk pemain berusia 25 tahun tersebut.

Kegaduhan pun menyeruak terkait kabar transfer tersebut. Namun bek Palace, Damien Delaney, berusaha meredam kegaduhan yang terlanjur muncul tersebut. Secara diplomatis ia menyebut sosok Benteke itu bukanlah sosok seperti Lionel Messi.

"Kami tidak mendatangkan Messi pada bursa transfer musim panas ini. Dia memang pemain yang baik tetapi bukan pemain yang akan bisa mendapatkan bola dan membuat perubahan besar," kata Delaney dalam wawancara bersama Evening Standard, dikutip BBC, Selasa (23/8).

Delaney justru menyebut pemain seperti Connor Wickham adalah sosok yang lebih bisa diandalkan oleh timnya. Namun ia tak mau terlalu membuat suasana kamar ganti Palace menjadi sangat gaduh. ''Rasanya inilah saatnya kita berhenti membicarakan tentang hal-hal yang buruk. Sekarang ini kami harus fokus untuk memenangkan pertandingan yang akan kami jalani," ujarnya.

Delaney berharap bisa membantu Benteke agar cepat beradaptasi dengan permainan the Eagles. Ia sangat berharap sejawat barunya itu bisa menemukan performa terbaiknya sama seperti saat Benteke masih berseragam Aston Villa yang mampu mencetak 42 gol dari 89 penampilan selama tiga musim.

Dalam dua kali pertandingan Liga Primer the Eagles telah menelan dua kali kekalahan setelah pada laga pertama mereka harus mengakui kehebatan West Brom dan Tottenham Hotspur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement