Rabu 24 Aug 2016 17:44 WIB

Jika Timnas U-19 Juara, Menpora Janji Siapkan Arak-arakan

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
Pelatiih Eduard Tjong bersama skuat Timnas Indonesia U-19.
Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Pelatiih Eduard Tjong bersama skuat Timnas Indonesia U-19.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seperti peraih medali Olimpiade Rio de Janeiro 2016, tim nasional Indonesia U-19 juga bakal diarak menggunakan bus terbuka apabila berhasil menjuarai Piala AFF U-19 2016 nanti. Janji ini disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi.

Ia mengatakan, ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan pemerintah terhadap seluruh atlet olahraga yang mengukir prestasi di kancah internasional, termasuk sepak bola.

"Kalau mereka juara, kami akan usahakan menggelar acara seperti itu," ujar Imam Nahrawi.  

Sebelumnya, Kontingen Indonesia yang bertarung di ajang Olimpiade Rio de Janeiro mendapatkan sambutan hangat ketika sampai di Jakarta pada Selasa (23/8), kemarin. Peraih satu medali emas dan dua perak itu dijemput menggunakan bus bandros dan langsung diarak dengan kendaraan terbuka tersebut dari Bandara Soekarno Hatta ke kantor Kemenpora, Senayan.

Arak-arakan kembali digelar pada Rabu (24/8) kali ini menuju Istana Merdeka. Presiden Joko Widodo mengundang para peraih medali tersebut untuk datang ke Istana.

Tim Garuda Muda sendiri tergabung dalam Grup A. Mereka bakal berhadapan dengan juara bertahan Thailand, tuan rumah Filipina, dan Singapura. Rencananya ajang tersebut akan bergulir 19 November mendatang.

Pelatih timnas U-19 Eduard Tjong sudah merilis 23 pemain yang bakal memperkuat timnas di ajang AFF U-19 2016 nanti. 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement