Senin 05 Sep 2016 01:36 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2018

Inggris Menang Dramatis di Menit Akhir Lawan Slovakia

Rep: Agus Raharjo/ Red: Ilham
Adam Lallana
Foto: REUTERS/Phil Noble
Adam Lallana

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Inggris akhirnya memastikan kemenangan melawan Slovakia di kualifikasi Piala Dunia Rusia, Senin (5/9), dini hari. Kemenangan Inggris terjadi secara dramatis menjelang pertandingan berakhir. Raihan tiga poin Inggris diperoleh setelah melalui gol yang dilesakkan Adam Lallana di menit 94.

Kemenangan ini sekaligus menghancurkan harapan Slovakia untuk menahan imbang Inggris di bawah pelatih barunya, Sam Allardyce. Gol yang dicetak Lallana menunjukan kemampuan spektakuler sang pemain.

Mendapatkan bola mentah hasil umpan Danny Rose yang sempat dihalau Pekarik. Bola yang jatuh di kaki Lallana langsung dibawa dengan satu sentuhan ke arah kaki kiri yang kemudian dapat ditembakan secara mendatar. Bola keras menyusur tanah melewati dua hadangan bek Slovakia serta mampu melesat di antara dua kaki kiper Slovakia, Kozacik.

Ironisnya, gol itu dibuat di menit 94 saat wasit memberi tambahan waktu untuk pertandingan Slovakia kontra Inggris hingga 4 menit. Usai mencetak gol, Allardyce dapat tersenyum karena wasit meniup peluit panjang.

Dipimpin Wayne Rooney sebagai kapten, Inggris sebenanrnya mengurung lapangan pertahanan Slovakia. Terlebih, Slovakia harus kehilangan satu pemain tangguh, Martin Skrtel yang menerima kartu merah. Bek andalan Slovakia itu mendapatkan ganjaran dua kartu kuning akibat melanggar penyerang Inggris Harry Kane.

Slovakia menerapkan pola total bertahan menghadapi Rooney dan kawan-kawan. Bola hanya bergulir di setengah lapangan area pertahanan Slovakia. Sesekali Marek Hamsik dan kawan-kawan melakukan serangan balik. Namun, upaya serangan balik mereka juga kandas oleh pemain tengah Inggris yang dikawal Lallana, Dier, Walcott maupun Delle Alli.

Sebelas pemain Inggris hampir frustasi menghadapi benteng pertahanan Slovakia yang hanya bermain dengan 10 pemain. Berulang kali kipper Slovakia menggagalkan tembakan yang dilancarkan pemain Inggris. Bahkan, Inggris sempat melesakkan gol ke gawang Kozacik, namun dianulir oleh wasit karena terperangkap offside.

Hingga akhirnya Lallana tampil sebagai pahlawan dengan membuat gol di detik akhir jelang peluit panjang ditiup.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement