REPUBLIKA.CO.ID, ROTTERDAM -- Pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho menyebut timnya dua kali tak beruntung saat dikalahkan Feyenoord dalam penyisihan Grup A Liga Europa, Jumat (16/9) dini hari WIB. MU takluk 0-1 lewat gol Tony Emilio Trindade de Vilhena pada menit ke-78.
Ia menegaskan tak senang dengan awal buruk di kompetisi kelas dua Eropa ini. Menurut dia, pada babak kedua, MU selalu mengontrol laga. Para pemain Feyenoord juga dinilai menurun fisiknya. Tetapi saat itulah MU kebobolan.
"Sialnya dua kali karena gol itu jelas offside," kata Mourinho seperti dilansir dari laman resmi klub.
Meski kalah, mantan pelatih Real Madrid itu tak mau menyalahkan pemainnya. Ia menanggung risiko memainkan 'tim kedua'.
"Beberapa pemain menjalani menit pertama mereka musim ini, tak banyak menit bermain untuk mereka. Jelas, beberapa pemain lebih baik dibandingkan lainnya, tapi saya harus memahami beberapa dari mereka tak setiap pekan bermain seperti yang lainnya," kata Mourinho.
Kekalahan dari Feyenoord menambah penderitaan MU. Sebab, sebelumnya Iblis Merah juga kalah 1-2 dari Manchester City di kandang sendiri dalam lanjutan Liga Primer Inggris. MU akan menghadapi Watford pada laga berikutnya, Ahad (18/9).