Kamis 06 Oct 2016 09:54 WIB

'Sekali Lagi Argentina Kalah di Final, Saya Pensiun'

Gelandang timnas Argentina, Angel Di Maria berlatih di stadion Alberto Gallardo, Lima, Peru, Ahad (3/10). Pekan ini, Argentina akan melakoni dua laga kualifikasi Piala Dunia 2018.
Foto: EPA/Ernesto Arias
Gelandang timnas Argentina, Angel Di Maria berlatih di stadion Alberto Gallardo, Lima, Peru, Ahad (3/10). Pekan ini, Argentina akan melakoni dua laga kualifikasi Piala Dunia 2018.

REPUBLIKA.CO.ID, LIMA – Gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Angel Di Maria menegaskan, jika sekali lagi Argentina kalah di final dalam sebuah turnamen besar, ia akan pensiun. Pemain berusia 28 tahun itu mengakui, sempat berpikir pensiun dan mempertimbangkan berkonsultasi ke psikolog setelah Argentina tiga kali kalah di putaran final (Copa America dan Piala Dunia). “Jika sekali lagi kalah di final, saya pensiun,” kata Di Maria kepada Tyc Sports, dilansir ESPN, Kamis (6/10).

Abiceleste kalah dari Jerman di final Piala Dunia 2014 dan dua kali kalah dari Cile di final Copa America pada 2015 dan 2016. Menurut Di Maria tiga kekalahan itu sangat sulit diterimanya hingga ia pernah berpikir untuk mengikuti terapi psikologi. “Saya juga pernah berpikir Lionel Messi tidak akan pernah kembali lagi (ke timnas Argentina),” kata Di Maria.

Di Maria pernah merasakan manisnya gelar juara bersama timnas Argentina saat meraih medali emas Olimpiade 2008 di Beijing, Cina. Piala Dunia 2018 di Rusia, menurut Di Maria, bisa menjadi yang terakhir baginya bersama Argentina. “Kami tidak memiliki pilihan lain kecuali berjuang kembali dan berbuat terbaik agar bisa mencapai partai final lainnya.”

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement