Rabu 12 Oct 2016 10:34 WIB

Tanpa Messi, Argentina Terpuruk di Kandang

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Damanhuri Zuhri
Timnas Argentina
Foto: REUTERS/Kelley L Cox-USA TODAY Sports
Timnas Argentina

REPUBLIKA.CO.ID, CORDOBA -- Timnas Argentina terjungkal di rumah sendiri dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan, Rabu (12/10). Bermain di kandang, Stadion Mario Alberto Kempes, Argentina ditekuk tamunya Paraguay 0-1.

Absennya mega bintang sekaligus kapten tim, Lionel Messi, ternyata membuat permainan Abiceleste mandek. Pertahanan Paraguay yang bermain pasif pada laga tersebut sukses membenamkan ketajaman Paulo Dybala, Gonzalo Higuain dan Sergio Aguero yang diplot sebagai juru gedor Argentina.

Sorotan tajam mengarah kepada Aguero. Sosok yang sangat ulung mencetak gol bersama klubnya, Manchester City, itu justru tampil melempem. Kesempatan emas yang didapatkannya lewat tendang penalti dua menit usai turun minum bahkan tidak bisa dimanfaatkannya. Alhasil, ketertinggalan 0-1 yang sudah terjadi sejak pemain Paraguay, Derli Gonzalez, mencetak gol pada menit ke-18 tak bisa Argentina kejar.

Pertandingan ini sangat buruk bagi Argentina. Meski menguasai 72 persen penguasaan bola dan membuat sejumlah peluang emas namun mereka tak berdaya untuk membuat gol.

Dengan kekalahan ini, Argentina tak sanggup memenangkan seluruh laga pada jeda internasional. Sebelumnya, mereka hanya bermain imbang 2-2 kala melawat ke markas Peru.

Imbasnya, Argentina terlempar dari zona lolos otomatis di klasemen sementara. Saat ini, Argentina ada di peringkat kelima dengan 16 poin. Tertinggal empat angka dari pemimpin klasemen sementara, Uruguay.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement