Rabu 12 Oct 2016 11:09 WIB

Luis Suarez Samai Rekor Gol Hernan Crespo

Rep: Agus Raharjo/ Red: Andri Saubani
Reaksi striker timnas Uruguay, Luis Suarez seusai mencetak gol ke gawang Kolombia pada laga kualifikasi Piala Dunia di stadion Roberto Melendez, Barranquilla, Rabu (12/10). Laga berakhir imbang 2-2.
Foto: REUTERS/John Vizcaino
Reaksi striker timnas Uruguay, Luis Suarez seusai mencetak gol ke gawang Kolombia pada laga kualifikasi Piala Dunia di stadion Roberto Melendez, Barranquilla, Rabu (12/10). Laga berakhir imbang 2-2.

REPUBLIKA.CO.ID, BARANQUILLA — Pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan mempertemukan Kolombia kontra Uruguay. Kedua tim harus puas berbagi poin setelah mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang 2-2.

Namun, pada pertandingan itu, penyerang Uruguay, Luis Suarez berhasil menorehkan catatan manis. Dilansir dari Daily Mirror, pemain klub Liga Spanyol Barcelona berhasil menyamai rekor mencetak gol zona Amerika Selatan dari pemain Argentina, Hernan Crespo. Suarez dan Crespo sama-sama mencetak 19 gol.

Namun, satu gol yang dicetak Suarez tetap tidak bisa membuat Uruguay pulang dengan tiga poin. Keunggulan 1-2 dari gol Suares pada menit ke-73 berhasil disamakan oleh pemain Kolombia sebelum peluit panjang ditiup. 

Pertandingan yang berlangsung di stadion Metropolitano Roberto Melendez itu, memang berlangsung ketat. Kedua tim saling kejar dalam dalam mencetak gol. Kolombia membuka keunggulan pada menit ke-15 melalui sundulan kepala Aguilar. Keunggulan itu hanya bertahan selama 12 menit. Pada menit ke-27, Uruguay berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulan Rodriguez.

Namun, pada menit ke-73, Suarez yang berhasil lolos dari penjagaan bek Kolombia membuat Uruguay berbalik unggul melalui gol yang dicetaknya dari sudut sempit. Sayang, sebelas menit kemudian, Kolombia berhasil menggagalkan kemenganan Uruguay dari gol sundulan kepala Fernando Mina. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement