Rabu 12 Oct 2016 11:52 WIB

Dybala Ingin Berduet dengan Messi

Rep: Febrian Fachri / Red: Andri Saubani
Striker Argentina, Paolo Dybala (kanan) saat laga kualifikasi Piala Dunia 2018 lawan Paraguay, di stadion Mario Kempes, Cordoba, Rabu (12/10). Cederanya Lionel Messi membuat Dybala masuk skuat inti Albiceleste
Foto: REUTERS/Marcos Brindicci
Striker Argentina, Paolo Dybala (kanan) saat laga kualifikasi Piala Dunia 2018 lawan Paraguay, di stadion Mario Kempes, Cordoba, Rabu (12/10). Cederanya Lionel Messi membuat Dybala masuk skuat inti Albiceleste

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN – Striker Juventus, Paulo Dybala bertekad terus tampil tajam di level klub demi memperjuangkan satu tempat di timnas Argentina. Dybala yang masih berusia 22 tahun masih minim mendapat kesempatan di tim Tango karena ketatnya persaingan di lini depan Argentina. “Saya selalu memimpikan mencetak gol untuk Argntina dan berduet dengan Lionel Messi,” kata Dybala, dikutip dari Football Italia, Rabu (12/10).

Dybala sebenarnya sudah punya empat caps untuk Albiceleste, dan belum sekalipun mencetak gol. Ia masih sulit masuk skuat Argentina karena sekarang masih banyak nama-nama besar seperti Messi, Sergio Aguero, Carlos Tevez, Angel Di Maria serta rekan sesama Juventus Dybala, Gonzalo Higuain. 

Mantan penyerang Palermo itu berharap dipanggil lagi membela Argentina selama Messi masih bermain. Dybala sudah menyaksikan Messi membela Argentina ketika ia masih belia 12 tahun. Saat itu, jebolan akademi sepak bola Instituto itu bertekad akan jadi pesepak bola hebat yang bisa berduet dengan Messi. “Saya membayangkan bermain bersama Messi akan terasa mudah. Asalkan kita mengerti cara bermainnya,” ucap Dybala. 

 

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement