Rabu 12 Oct 2016 13:59 WIB

Willian Ingin Pensiun di Chelsea

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Willian
Foto: REUTERS/Carl Recine
Willian

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Willian membantah kabar ia pernah didekati oleh Paris Saint-Germain (PSG). Gelandang timnas Brasil ini mengatakan ia ingin mengakhiri kariernya di Chelsea. 

Laporan pada Maret lalu menyebutkan bahwa Willian muncul sebagai target dari PSG.  Ia dikabarkan dilirik PSG sebagai hasil dari laporan pemandu bakat menjelang pertemuan kedua tim di Liga Champions.

Namun demikian, pemain berusia 28 tahun ini menegaskan bahwa juara Ligue 1 Prancis itu tidak pernah menyatakan minat untuk mengontraknya secara resmi. 

"Saya membaca beberapa hal di media tentang topik ini secara pribadi, saya tidak pernah menerima tawaran konkret dari PSG. Keluarga saya merasa nyaman di London dan saya mencintai Liga Primer, yang terbaik di dunia," kata Willian, dilansir dari ESPN, Rabu (12/10).

Willian justru mengatakan ia ingin memperpanjang kontraknya saat ini dengan the Blues, yang bisa memungkinkannya pensiun di Stamford Bridge. Pemain terbaik Chelsea musim lalu ini menandatangani kontrak pada Juli lalu dan akan berakhir pada 2020.

Willian mengatakan, ia tumbuh dalam tim yang memainkan sepak bola yang indah, sesuatu yang penting baginya. Karena itu, ia berniat bisa memperpanjang kontraknya lebih lama, jika klub menawarkannya kesempatan. 

"Akan menjadi suatu kehormatan untuk mengakhiri karier saya di klub sebesar Chelsea," jelasnya.

Willian telah mencetak gol kedua musim ini dalam kemenangan the Blues 2-0 atas Hull City di KCOM Stadium awal bulan ini. Ia mendedikasikan aksi golnya itu untuk ibunya,yang kini tengah berjuang melawan kanker di Brasil. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement