Kamis 20 Oct 2016 05:33 WIB
Liga Champions

Oezil Cetak Trigol Saat Arsenal Benamkan Ludogorets

Mesut Oezil
Foto: REUTERS/Toby Melville
Mesut Oezil

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mesut Oezil tampil brilian saat Arsenal membenamkan Ludogorets  6-0 pada laga ketiga Grup A Liga Champions, Kamis (20/10) dini hari WIB. Oezil mencetak hattrick pada babak kedua untuk mengantarkan Arsenal ke puncak Grup A di atas Paris Saint-Germain (PSG).

Arsenal dan PSG sama-sama mengoleksi tujuh angka dari tiga laga. Tapi, tim asuhan Arsene Wenger unggul selisih gol dari tim kaya Prancis itu. Adapun Ludogorets berada di dasar klasemen dengan nilai satu, kalah selisih gol dari FC Basel yang juga punya nilai satu.

Asrenal menunjukkan dominasinya atas juara Bulgaria itu. Alexis Sanchez sudah membuka skor pada menit ke-12 lewat tendangan lobnya.

Akan tetapi, Ludogorets merespon dengan melancarkan serangan gencar. Kiper Arsenal David Ospina dipaksa membuat penyelamatan dari upaya winger Wanderson. Percobaan pemain asal Brasil ini kemudian menerpa gawang.

The Gunners akhirnya keluar dari tekanan setelah The Walcott menjebol gawang Ludogorets untuk kali kedua pada menit ke-42.

Arsenal tak terbendung pada babak kedua. Alex Oxlade- Chamberlain menjebol gawang Ludogorets pada menit ke-46. Oezil kemudian mencatatkan namanya di papan skor setelah tiga kali merobek jala tim tamu, masing-masing pada menit ke-56, 83, dan 87.

"Oezil sudah punya rasa untuk mencetak gol. Kami ingin dia menjadi pengumpan dan juga pencetak gol dan sepertinya dia sudah mendapatkan keseimbangan sekarang," kata Wenger dikutip Reuters.

(Baca juga: Wenger Sanjung Performa Oezil Kontra Ludogrets)

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement