Sabtu 22 Oct 2016 19:02 WIB

Lovren: Liverpool Punya Kualitas untuk Kalahkan Tim Mana Pun

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Dejan Lovren
Foto: REUTERS/Carl Recine
Dejan Lovren

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Bek Liverpool Dejan Lovren menegaskan, timnya  tengah berjuang untuk meraih kesuksesan musim ini. Ia percaya, skuat the Reds diisi dengan pemain yang cukup berkualitas untuk mengalahkan tim manapun.

"Setiap pertandingan adalah permainan untuk dimenangkan bagi kami. Kami memiliki kualitas untuk mengalahkan siapapun. Ini hanya tentang mental juara," kata Lovren, dilansir dari ESPN, Sabtu (22/10).

Liverpool akan berhadapan dengan West Bromwich Albion dalam laga pekan kesembilan Liga Primer  di Anfield, Sabtu (22/10). Kemenangan menjadi harga mati untuk terus memberi tekanan kepada para pesaing di papan atas.

Tim asuhan Juergen Klopp kini berada di posisi keempat, tapi hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen Manchester City.

Sebelumnya, Juergen Klopp mengatakan bahwa Liverpool akan lebih siap untuk menghadapi ancaman dari tim asuhan Tony Pulis malam ini. Musim lalu, the Reds hanya meraih hasil imbang dalam dua pertemuan.

Lovren menyadari ancaman yang dapat dihadirkan West Brom. Ia meminta timnya belajar dari musim lalu menghadapi lawan yang secara fisik dan mental cukup tangguh.

Namun ia menjamin pertandingan kali ini akan berbeda. "Kami banyak berkembang dengan Juergen Klopp. Kami musim lalu benar-benar baik saat dia datang, tapi kini kita bergerak dengan cepat. Kami hanya perlu mempertahankan semangat kemenangan itu," jelasnya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement