Ahad 30 Oct 2016 19:33 WIB

Gareth Bale Perpanjang Kontrak di Madrid Hingga 2022

Rep: Agus Raharjo/ Red: Angga Indrawan
Gareth Bale
Foto: Reuters
Gareth Bale

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale akhirnya menyepakati perpanjangan kontrak yang disodorkan klub. Bale sepakat untuk mengakhiri kontraknya bersama El Real pada 2022 nanti.

Dilansir dari Daily Metro, Bale sudah menandatangani perpanjangan kontraknya bersama Madrid. Penyerang sayap asal Wales sudah empat musim membela Los Blancos dan akan mengakhiri kontrak 5 tahun lagi. Bale pertama kali didatangkan Madrid pada 2013 lalu dengan banderol 85 juta pounds.

Mantan pemain Tottenham Hotspur itu telah membantu Madrid merebut gelar Liga Champions Eropa dua kali selama membela Madrid. Hanya saja, pria 27 tahun belum berhasil memberikan gelar La Liga Spanyol untuk klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu.

Manchester United dikabarkan tertarik untuk memboyong sang pemain pada jendela musim panas ini. Namun, dengan penandatangan kontrak baru bersama Madrid, niat Iblis Merah mendaratkan Bale di Old Trafford bakal dibatalkan.

Sebuah pernyataan resmi dari Madrid telah dirilis yang menegaskan adanya kesepakatan perpanjangan kontrak untuk sang pemain hingga 30 Juni 2022 nanti. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement