Kamis 10 Nov 2016 06:33 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2018

Neuer dan Brandt Absen Perkuat Jerman Kontra San Marino

Manuel Neuer
Foto: REUTERS/Michael Dalder
Manuel Neuer

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Kiper Jerman Manuel Neuer dan gelandang Julian Brandt akan absen pada pertandingan tandang kualifikasi Piala Dunia pada pekan ini melawan San Marino di Stadion Olimpico Serravalle, Sabtu (12/11) dini hari WIB.

Ini disampaikan Federasi Sepak Bola Jerman pada Rabu (9/11) yang membuat daftar pemain absen yang pelatih Joachim Loew bertambah banyak.

Neuer merasa sedang tidak bugar, sementara Brandt diserang virus. Keduanya tidak ikut skuat Die Mannschaft ke Italia pada Rabu, menjelang pertandingan kualifikasi kontra San Marino dan pertandingan persahabatan pekan depan melawan Italia.

Jerman sudah dipastikan tidak diperkuat Jerome Boateng, Toni Kroos, dan Julian Draxler yang cedera. Loew juga tidak membawa serta sejumlah pemain lain, termasuk Andre Schuerrle, Mesut Oezil, dan Antonio Ruediger, untuk memberi kesempatan beristirahat kepada mereka.

Absennya sejumlah pemain ini diperkirakan tidak akan mengganggu Jerman untuk mengamankan tiga angka. Sebab lawan mereka merupaka tim terlemah di Grup C. Dari tiga pertandingan, San Marino belum sekalipun memetik angka, dan baru mencetak satu gol serta kebobolan sembilan.

Jerman memuncaki klasemen dengan sembilan angka dari tiga pertandingan, unggul dua angka dari Azerbaijan di peringkat kedua.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement