Ahad 13 Nov 2016 06:31 WIB

Kroasia Puncaki Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2018

Rep: rahayu subekti/ Red: Damanhuri Zuhri
 Pelatih  Kroasia  Ante Cacic
Foto: EPA/ANTONIO BAT
Pelatih Kroasia Ante Cacic

REPUBLIKA.CO.ID, ZAGREB – Kroasia berhasil menang melawan Islandia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Maksimir, Ahad dini hari (13/11) dengan skor 2-0. Dengan hasil tersebut Kroasia melengkapi empat putaran pertandingan dan memuncaki kualifikasi Grup I dengan menghasilkan sepuluh poin.

 

Pelatih Kroasia, Ante Cacic, mengucapkan selamat kepada timnya karena menyelesaikan pertandingan dengan hasil yang baik.

“Masih ada pertandingan persahabatan di Belfast, tapi ini sangat berharga tiga poin melawan lawan langsung untuk tempat Piala Dunia,” kata Cacic seperti dikutip dari laman resmi Timnas Kroasia, Ahad (13/11).

 

Cacic menyatakan sejak awal menginginkan untuk menempati puncak grup dan ternyata berhasil melakukannya. Menurutnya, pertandingan melawan Islandia sangat sulit karena kondisi cuaca dan lapangan meskipun berhasikl mendominasi.

 

“Pertandingan ini dimainkan dalam cuaca buruk. Tidak ada pertandingan tanpa masalah cedera, terlepas dari fakta kita bisa mengantisipasi mereka semua, seperti yang kita lakukan saat ini,” jelas Cacic.

Cacic menyatakan sangat bangga dengan kemampuan timnya dan berhasil memuncaki Grup I kualifikasi Piala Dunia 2018.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement