Selasa 29 Nov 2016 10:15 WIB

Berlusconi Pastikan Milan Segera Dijual

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Silvio Berlusconi
Foto: REUTERS/Alessandro Bianchi
Silvio Berlusconi

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Presiden AC Milan Silvio Berlusconi memastikan dirinya akan melepaskan saham mayoritas miliknya kepada kelompok pengusaha Cina, Sino Europa Sports (SES). Hal ini disebutkan Berlusconi menampik pernyataannya beberapa hari lalu yang diartikan media-media Italia bahwa ia tak jadi menjual I Rossoneri. “Milan sudah terjual,” kata Berlusconi ketika berbicara kepada Rai 3, dilansir Football Italia, Selasa (29/11).

Pimpinan dari grup Finivest tersebut mengatakan dirinya masih mengusahakan agar pemindahtanganan 99,4 saham AC Milan ke Sino Europa dapat tuntas pada 13 Desember mendatang. Tapi hal itu kata dia masih tergantung pada SES yang masih menyelesaikan legalisasi dari otoritas keuangan Cina. Berlusconi memahami izin dari otoritas keuangan harus diselesaikan agar ke depannya aktivitas keuangan Milan yang akan dijalankan SES tidak bermasalah. 

Berlusconi menyebut andai penjualan Il Diavolo Rosso selesai 13 Desember, maka sejak saat itu dirinya akan menjadi masa lalu buat Milan. Walau bukan bersamanya lagi, pimpinan Partai Politik Forza Italia itu berharap Milan tetap berjaya, seperti 30 tahun masa kepemimpinannya. “Saya ingin fan berbesar hati. Saya ingin Milan memenangi segalanya,” ucap Berluconi.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement