Jumat 23 Dec 2016 12:32 WIB

Mazzarri Terkejut dengan Pemecatan Pardew

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Israr Itah
Pelatih Walter Mazzarri.
Foto: Reuters
Pelatih Walter Mazzarri.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Watford akan menjamu Crystal Palace di Stadion Vicarage Road, Senin (26/12). Pelatih Watford Walter Mazzarri mengaku terkejut dengan pemecatan pelatih Palace Alan Pardew. 

"Jujur, saya tak menduganya," kata Mazzarri, seperti dikutip dari Sky Sport, Jumat (23/12). 

Mazzarri mengaku tak bisa mengira efek yang akan timbul. Satu sisi bisa menguntungkan Watford, akan tapi terbuka kemungkinan sebaliknya.

“Kita tidak bisa tahu apakah itu akan membantu kami. Bisa jadi justru tak menguntungkan buat,” kata Mazzarri.

Dengan bergantinya pelatih, akan ada beberapa perubahan. Menurut dia, ini juga bisa menjadi kerugian bagi Watford. Sebab, Mazzarri tak bisa memperkirakan permainan Palace. Berbeda halnya jika masih dipoles Pardew, ia bisa menyiapkan strategi untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang timbul. 

Di atas semuanya, ia memuji Palace sebagai tim yang bagus. Sederet pemain berkualitas ada di klub asal London tersebut.

“Ketika hal ini terjadi (pemecatan Pardew) saya tidak senang sebagai sesama manajer. Tapi, inilah sepak bola dan manajer yang membayar atas hasil akhir,” tutur Mazzarri. 

Mazzarri sudah bisa bernafas lega. Sebab, Sebastian Prodl dan Stefano Okaka bisa kembali membantu Watford melawan melawan Palace. Keduanya sudah pulih dari cedera pada kaki dan hamstring.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement