Sabtu 31 Dec 2016 20:29 WIB

Conte tak Suka Sepak Bola Dibeli dengan Uang

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Israr Itah
Pelatih Chelsea, Antonio Conte.
Foto: EPA/Hannah Mckay
Pelatih Chelsea, Antonio Conte.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Antonio Conte tak suka dengan situasi dunia sepak bola yang kini mulai dekat dengan gelimang uang. Pelatih Chelsea ini mengatakan, tersedotnya pemain-pemain top dunia ke Liga Cina yang menawarkan limpahan uang sangat menganggunya.

Menurut dia, hal tersebut terasa tak benar. Terlebih, Conte juga sudah merasakan kehilangan pemainnya di Chelsea, Oscar yang memilih hijrah ke Shanghai SIPG dengan harga sangat mahal.

"Saya harus jujur, ini situasi yang terasa tidak benar. Tawaran dengan uang yang banyak adalah tipikal yang memang harus dihormati tapi saya pribadi tidak setuju dengan hal tersebut," kata dia, dikutip dari Mirror, Sabtu (31/12).

Conte juga mengaku sudah mendengar tawaran 'gila' yang konon dilayangkan untuk megabintang Real Madrid Cristiano Ronaldo. Kabar menyebutkan, pemain terbaik dunia itu ditawar 300 juta pound (Rp 5 triliun) oleh sebuah klub asal negeri Tirai Bambu.

Menurut dia, andai cerita yang pertama kali diungkap oleh agen Ronaldo, Jorge Mendes itu benar maka Conte lebih memilih tidak percaya.

"Saya tak percaya karena saya tak mau meyakini hal tersebut. Sebabnya, kita membicarakan sepak bola yang dihadapkan dengan limpahan uang yang bagi saya itu tidak benar," kata pelatih asal Italia ini.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement