REPUBLIKA.CO.ID, WATFORD — Penyerang Tottenham Hotspur Harry Kane kembali tajam setelah mencetak dua gol saat timnya mengalahkan Watford, 4-1 di Vicarage Road, Ahad (1/1). Dua gol Kane dicetak pada menit ke-27 dan ke-33. Dua gol Spurs lainnya dicetak oleh gelandang serang Dele Alli pada menit ke-41 dan 46.
Kane mengungkapkan dirinya sangat senang dapat kembali mencetak gol. Namun, yang paling penting tetap kemenangan bagi timnya. Terlebih, laga melawan Watford merupakan laga pertama pada 2017. “Ini cara luar biasa memulai tahun yang baru,” tutur Kane dikutip dari laman resmi Tottenham Hotspur, Senin (2/1).
Menurutnya, tidak ada yang lebih baik dari berhasil mencetak dua gol di markas lawan dan membawa timnya meraih kemenangan. Dengan capaian gol ini, Kane dan Alli bersaing menjadi pencetak gol terbanyak untuk the Lilywhites.
Kane saat ini sudah mencetak 10 gol di Liga Primer Inggris. Alli yang berposisi sebagai gelandang serang membuntuti dengan mengoleksi delapan gol di kompetisi kasta tertinggi di Inggris.
Penyerang tim nasional Inggris mengungkapkan, apa yang dilakukannya bersama Alli sangat menyenangkan. Mereka harus tetap melanjutkan kinerja seperti ini untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya ke gawang lawan. “Semoga kami mampu melanjutkan ini,” ujar dia.
Degan kemenangan ini, Tottenham kembali ke posisi empat besar klasemen Liga Primer Inggris. Tottenham mengumpulkan nilai 39, unggul selisih gol dari Manchester City di posisi kelima.