Senin 09 Jan 2017 02:26 WIB

Gol Bacca Menangkan Milan Atas Cagliari

Rep: Agus Raharjo/ Red: Indira Rezkisari
Pemain AC Milan Carlos Bacca mencetak gol saat pertandingan seri A antara Milan dan Cagliari, di Stadium San Siro, Milan, Italia, Senin (9/1).
Foto: AP
Pemain AC Milan Carlos Bacca mencetak gol saat pertandingan seri A antara Milan dan Cagliari, di Stadium San Siro, Milan, Italia, Senin (9/1).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — Penyerang andalan AC Milan, Carlos Bacca menjadi pahlawan kemenangan timnya saat menjamu Cagliari, Senin (9/1) dini hari. Bacca mencetak gol pada menit ke-88 yang membuat Milan memecah kebuntuan untuk mengamankan tiga angka dalam laga giornata ke-18 Liga Italia Seri A.

Pemain asal Kolombia berhasil memanfaatkan umpan Gianluca Lapadula untuk merobek gawang Cagliari yang dijaga Rafael. Milan sebenarnya menguasai pertandingan dengan penguasaan bola sekitar 55 persen. Milan juga mendominasi untuk urusan melepaskan tendangan ke arah gawang. Namun, hingga laga hampir selesai kurang dari 2 menit waktu normal, Milan mengalami kebuntuan untuk mencetak gol.

Lapadula menjadi aktor penting dari terciptanya gol Bacca. Berawal dari serangan balik dari sisi kanan, Lapadula yang berada di dalam kotak pinalti berhasil mengontrol umpan silang dari sisi kanan. Lapadula berhasil melepaskan tendangan dalam posisi terkepung dua pemain Cagliari.

Namun, bola hasil tendangannya berhasil diblok bek Cagliari, Lapadula terjatuh. Meskipun dalam posisi terjatuh, mantan pencetak gol terbanyak Liga Italia Seri B itu berhasil mengirimkan umpan mendatar pada Bacca yang memiliki sedikit ruang di area kotak pinalti lawan.

Dengan insting mencetak golnya, Bacca tidak menunggu terlalu lama untuk melepaskan tendangan yang mengarah ke sisi kanan kiper Cagliari. Kiper asal Brasil tidak dapat bergerak karena terlihat sempat terkecoh bola akan diarahkan ke sisi kiri. Satu kosong untuk keunggulan tim tuan rumah.

Petaka bagi Cagliari kembali datang saat wasit mengusir Bruno Alves di empat menit tambahan waktu normal. Alves mendapat kartu merah setelah melanggar Bacca di luar kotak pinalti Cagliari.

Dengan kemenangan ini, Milan kembali menduduki posisi kelima klasemen sementara Liga Italia Seri A. Milan mengumpulkan 36 angka menggeser Atalanta yang mengoleksi 35 angka. Sedangkan Cagliari tetap berada di urutan 12 hingga pekan ke-19 kompetisi tertinggi di Italia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement