Jumat 20 Jan 2017 09:01 WIB

Enrique Puas Barca Akhiri Rekor Buruk di Anoeta

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Luis Enrique
Foto: EPA/Alejandro Garcia
Luis Enrique

REPUBLIKA.CO.ID, SAN SEBASTIAN -- Pelatih Barcelona Luis Enrique merasa puas dengan keberhasilan anak asuhnya mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada partai pertama perempat final Copa del Rey di Stadion Anoeta, Jumat (20/1). Kemenangan tersebut sekaligus mampu mematahkan kutukan angker Anoeta terhadap Los Cules.

Ya, meski Barcelona begitu mendominasi dalam persaingan sepak bola di La Liga Spanyol dalam beberapa tahun terakhir, tetapi Blaugrana selalu kesulitan jika tampil di Anoeta, kandang Real Sociedad. Skor 1-0 pagi hari tadi mengantar Barca untuk pertama kalinya memetik kemenangan di markas Sociedad sejak 2007 silam.

Sebelumnya, Barca tak pernah mampu memetik kemenangan dalam delapan pertandingan terakhir mereka di stadion yang terletak di kota San Sebastian tersebut. Terakhir kali mereka menang di sana pada Mei 2007 saat Azulgrana masih di bawah komando pelatih Frank Rijkaard.

Adapun keberhasilan Blaugran mencuri agregat satu gol berkat ketenangan Neymar yang menjadi algojo melalui titik putih pada menit ke-21. Luis Enrique mengaku senang dengan hasil tersebut, namun ia mengingatkan anak asuhnya untuk tidak berpuas diri karena masih harus menjalani laga perempat final leg kedua di Stadion Camp Nou.

"Kami mengamankan hasil positif. Kini, lawan kami harus berusaha keras untuk mencetak gol pada pertemuan kedua nanti. Saya harap, Barcelona tidak mendapat banyak kesulitan ketika berlaga di Camp Nou," ungkap Enrique kepada AS.

Lebih lanjut, entrenador 46 tahun itu menilai bahwa timnya telah bekerja keras dan berkonsentrasi penuh di setiap pertandingan untuk mendapat hasil positif.

"Tim bekerja sangat keras, dengan kegigihan usaha mereka di tiap pekan. Saya mengapresiasikan pencapain mereka dan itu berarti kami akan kembali bersinar," ujar dia.

Di sisi lain, Gol dari titik penalti ini juga mengantar Neymar menyumbang golnya yang ke-93 untuk Barcelona. Dengan demikian ia hanya tertinggal satu gol oleh eks bintang Barca yang juga asal Brasil, Ronaldinho Gaucho.

Laga leg kedua perempat final Copa del Rey akan berlangsung pada Jumat (27/1) dini hari WIB. Sebelum itu, Barcelona akan menjalani pertandingan La Liga pekan ke-19 menghadapi Eibar (22/1).

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement