Sabtu 25 Feb 2017 20:27 WIB

Swansea Ingin Llorente Mengamuk di Kandang Chelsea

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Ekspresi Fernando Llorente (kanan) setelah menjebol gawang Liverpool.
Foto: Reuters/Ed Sykes
Ekspresi Fernando Llorente (kanan) setelah menjebol gawang Liverpool.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON – Klub asal Wales Swansea City akan bertandang ke markas pimpinan klasemen sementara Liga Primer Inggris Chelsea malam ini, Sabtu (25/2) di Stamford Bridge. Pelatih Swansea, Paul Clement mengatakan klubnya punya senjata mematikan untuk diturunkan nanti malam. Dia adalah striker jangkung asal Spanyol Fernando Llorente.

Clement paham Llorente punya misi lain dalam laga melawan the Blues. Llorente diisukan ingin bergabung dengan Conte di Chelsea pada jendela bursa transfer musim dingin lalu. Namun, ia masih bertahan di stadion Liberty buat the Swans karena ingin membantu klub tersebut minimal lolos dari jurang degradasi musim ini.

Ia berharap Conte masih meliriknya buat musim depan. Conte dan Llorente sudah saling kenal karena pernah bekerja sama di Juventus. "Saya paham dia (Llorente) punya motivasi melawan Chelsea. Sifat manusiawi jika ingin membela klub yang lebih besar," kata Clement, dikutip dari Daily Express.

Namun, Llorente ketika dikonfirmasi justru mengatakan tak berpikir tentang bergabung dengan Si Biru di laga nanti. Bekas striker Athletic Bilbao dan Sevilla tersebut hanya ingin menciptakan gol agar Swansea bisa merebut kemenangan di Stamford Bridge.  "Saya sangat fokus hanya untuk Swansea. Saya ingin membuat posisi tim ini lebih baik," ujarnya. Llorente tampil 22 laga di Liga Primer Inggris musim ini buat Swansea. Ia sudah mencetak delapan gol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement