Selasa 28 Feb 2017 17:51 WIB

Singapura Belum Kasih Jawaban, PSSI Cari Lawan Alternatif Timnas U-22

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Israr Itah
Pemain mengikuti seleksi timnas Indonesia U-22.
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Pemain mengikuti seleksi timnas Indonesia U-22.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Rencana PSSI menggelar laga uji coba timnas Garuda U-22 dengan Singapura belum mendapat respons. Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) belum memberikan jawaban resmi terkait tanding kedua kesebelasan negara tersebut.

Direktur Media PSSI Hanif Thamrin mengatakan, saat ini timnas Singapura masih mengikuti rangkaian turnamen persahabatan di negara-negara Timur Tengah. Dia mengatakan, FAS belum menemukan jadwal yang pas, dengan rencana beruji coba dengan Indonesia.

"Singapura belum memberikan surat balasan resmi ke PSSI," ujar Hanif saat ditemui pada pelatihan timnas Garuda U-22 di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Tangerang, Selasa (28/2).

Meski begitu, Hanif mengatakan, PSSI pun tak bisa menunggu lama kepastian dari FAS tersebut. Sebab kata dia, timnas U-22 juga sudah mengagendakan jadwal safari uji coba ke negara-negara lain.

Menurut dia, jika sampai akhir pekan ini Singapura tak memberikan respons, PSSI akan mencoret negara tersebut sebagai salah satu lawan uji tanding tersebut. Sebagai alternatif, kata dia, PSSI sudah menyurati federasi sepak bola Myanmar dan juga Brunei Darussalam.

Uji coba timnas Indonesia U-22 dengan Singapura memang sudah direncanakan sejak jauh hari. Laga ini diperlukan bagi skuat asuhan Luis Milla Aspas untuk mengetahui kemampuan pasukannya. Rencananya, jika FAS setuju, pertemuan kedua tim akan digelar Maret ini. 

Uji coba melawan Singapura akan menjadi pertandingan persahabatan kedua negara, sebelum timnas Indonesia berangkat ke Azerbaijan mengikuti Islamic Solidarity Games (ISG) 2017. Gelaran ragam cabang olahraga tersebut akan menjadi uji perdana bagi tim asuhan Milla di turnamen internasional.

Baca juga: Indra Sjafri Mulai Seleksi 40 Pemain untuk Timnas U-19

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement