Kamis 02 Mar 2017 15:36 WIB

MU Jalin Kerja Sama dengan Penyedia Barang Halal Dunia

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Andri Saubani
logo manchester united
Foto: wallpaperput.com
logo manchester united

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER – Manchester United (MU) menjalin kerja sama dengan operator penyedia barang-barang berlabel halal, Alladin Street dari Aladdin Group. Kerja sama yang dijalin resmi mulai Kamis (2/3) waktu setempat ini akan jadi media promosi yang sangat baik bagi kampanye produk berbahan baku halal sesuai syariat Islam di dunia.

Direktur Manajemen MU Richard Arnold mengatakan, Aladdin yang bergerak di bidang penjualan dengan sistem e-commerce merupakan implementasi dari kemutakhiran perniagaan. "Kerja sama dengan kami membuktikan Aladdin Street berkomitmen melakukan ekspansi global yang sangaf positif," kata dia dikutip dari laman resmi MU, Kamis.

Presiden perusahaan asal Malaysia ini pun, Dato’ Sri Desmond pun sangat antusias atas terjalinnya kerjasama dengan klub tersukses di Tanah Inggris itu. "Sebuah kehormatan bisa berkerjasama dengan MU, ini adalah ambisi kami untuk mengembangkan sayap secara mendunia," kata Desmond.

Perwakilan Aladdin Street Indonesia Riawan Amin turut bangga atas terjalinnya kerja sama dengan klub terkaya di Eropa itu. "Ini suatu prestasi, memberi pesan kepada dunia bahwa halal dan olahraga adalah hal yang dapat berjalan seiring. Mudah-mudahan syiar halal akan semakin mengglobal," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement