REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Sosok legendaris Sir Alex Ferguson bahagia dengan rutinnya Manchester United (MU) menggelar pertandingan testimoni untuk para penggawa yang setia kepada klub. Beberapa laga testimoni untuk nama-nama besar seperti Ryan Giggs, Paul Scholes, Gary Neville, Rio Ferdinand, Wayne Rooney dan beberapa lainnya pernah dilaksanakan.
Tahun ini dalam waktu dekat, giliran Michael Carrick yang akan dihormati dengan laga testimoni. Sir Alex bangga karena MU sudah menjelma jadi tim yang penuh dengan rasa kekeluargaan.
Dia mengatakan, di Inggris, MU jadi satu-satunya tim yang punya banyak pemain dengan durasi pengabdian sangat lama. "Hanya MU yang bisa rutin melaksanakan laga testimoni seperti ini. Banyak pemain-pemain sangat betah di sini," kata Sir Alex dikutip dari laman resmi MU, Selasa (21/3).
Fergie, demikian Sir Alex biasa disapa pun menyebut semua yang menaruh hati kepada MU layak bangga dengan fakta banyaknya laga testimoni. Menurut dia, itu artinya Iblis Merah merupakan klub yang sudah berubah menjadi rumah bagi sebuah keluarga besar.
"Di era saya (1986-2003) pemain bisa 10 tahun lebih ada di sini. Saya pikir kita semua harus bangga akan fakta tersebut," kata Fergie.