Sabtu 20 May 2017 13:47 WIB

Ponaryo Sebut Jadwal Liga 1 Buat Timnya Sulit Raih Angka

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Ponaryo Astaman
Foto: REPUBLIKA/Febrian Fachri
Ponaryo Astaman

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kapten Pusamania Borneo FC Ponaryo Astaman menilai jadwal di Liga 1 berpengaruh pada hasil akhir yang diraih timnya. Borneo FC kini berada di peringkat 13 dengan nilai tujuh. Pesut Etam baru memetik dua kemenangan dan satu hasil seri. Tiga laga lainnya selalu kalah. 

"Jadwal (Liga 1) tidak menguntungkan Borneo. Kami baru mamainkan dua partai kandang. Tandang kami sudah lima dengan besok (lawan Persib)," kata Ponaryo, di Graha Persib, Jumat (19/5).

Pusamania akan melakoni pertandingan tandang kelimanya nanti sore melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (20/5). Sudah memainkan empat laga tandang, Borneo FC memang selalu tidak beruntung. Pesut Etam menderita tiga kekalahan dan satu hasil imbang. Sedangkan dalam dua laga kandang, Ponaryo dkk selalu menang. 

Andaikan saja jumlah pertandingan kandang dan tandang Pusamia seimbang seperti tim-tim lain, Ponaryo yakin klubnya akan berada di posisi yang lebih baik. "Jadwal kami beda sama tim lain. Main di kandang lawan menyulitkan terutama pemain muda kami karena terus dalam tekanan," ujar bekas kapten timnas Indonenesia itu.

Di kandang Maung Bandung nanti, Ponaryo optimis klubnya dapat mengubah tren negatif di markas lawan. Ia yakin Borneo FC dapat membawa pulang minimal satu angka ke Samarinda.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement