Jumat 02 Jun 2017 14:41 WIB

Persipura Bersiap Cetak Rekor di Makassar

Striker Persipura Boaz Solossa berusaha melewati pemain belakang Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 Gojek Traveloka 2017, di stadion Mandala Jayapura, Papua, Jumat (12/5). Persipura berhasil raih tiga poin atas kemenangan terhadap Bhayangkara FC dengan skor 3-2.
Foto: Indrayadi TH/Antara
Striker Persipura Boaz Solossa berusaha melewati pemain belakang Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 Gojek Traveloka 2017, di stadion Mandala Jayapura, Papua, Jumat (12/5). Persipura berhasil raih tiga poin atas kemenangan terhadap Bhayangkara FC dengan skor 3-2.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Persipura Jayapura siap mencetak rekor sebagai tim pertama yang mampu meraih poin saat menghadapi tuan rumah PSM pada kompetisi Liga 1 di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (3/6) besok. 

Pelatih Kepala Persipura Jayapura, Liestiadi, di Makassar, Jumat (2/6), mengatakan belum adanya tim yang mampu mencuri poin di Kota Daeng dalam beberapa laga kandang PSM memberikan motivasi tersendiri bagi timnya untuk bisa memecahkannya.

"Kami pada dasarnya hanya menargetkan meraih satu poin melawan PSM. Kami akui sulit mendapatkan poin di Makassar, namun kami sudah siap untuk melakukannya," kata dia.

Peluang tim Mutiara Hitam, julukan Persipura, untuk meraih poin di Makassar sebenarnya bukan sesuatu yang begitu sulit. Apalagi melihat pencapaian tim asal Papua itu dalam beberapa pertandingan di Makassar.

Bahkan yang terbaru ketika melaksanakan laga uji coba jelang kompetisi Liga 1 pada April 2017, Persipura mampu menahan imbang tim tuan rumah di Mattoanging dengan skor 2-2.

Pada pertandingan itu, Persipura sebenarnya hampir memenangkan laga tersebut seandanya PSM Makassar tidak mendapatkan tendangan penalti. 

"Kami akui belum ada tim yang mampu membawa pulang poin dari Makassar sepanjang pelaksanaan Liga 1. Namun kami tentu punya motivasi untuk menjadi tim pertama yang bisa melakukan itu di Makassar," ujar mantan pelatih Persegres Gresik United tersebut.

Liestiadi juga mengakui ada tiga pemain PSM yang berpeluang memberikan masalah sehingga patut diberikan kewaspadaan demi meraih poin di Makassar. Ketiga pemain tersebut, yakni gelandang asal Belanda Willem Jan Pluim, striker asal Reinaldo Elias da Costa dan M Rahmat.

"Namun khusus untuk dua pemain asingnya yakni Reinaldo dan Willem Jan Pluim memang dalam beberapa pertandingan selalu menjadi momok bagi tim lawan. Itu pun mengapa kita patut memberikan kewaspadaan," ujar dia. 

Mantan pelatih PSM itu juga menjelaskan, dia tahu banyak soal kekuatan PSM karena sempat menangani klub itu beberapa turnamen sebelumnya. Namun PSM yang berlaga di Liga 1, dia menambahkan, merupakan tim yang jauh berbeda dalam hal kekuatan dan koordinasi. 

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement