REPUBLIKA.CO.ID, KARAWACI -- Pelatih timnas Garuda Indonesia Luis Milla Aspas berkeinginan kuat menurunkan gelandang serang Stefano Lilipaly saat skuat Merah Putih menjamu Puerto Rico.
Timnas Indonesia, dan tim kepelatihan Carlos Garcia Canterero, akan bertanding uji coba di stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, pada Selasa (13/6) mendatang.
Milla sudah mengumpulkan kembali 22 pemain terbaiknya pada Sabtu (10/6). Lilipaly pun tampak ikut latihan bersama rekan-rekan setimnya di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang.
"Saya senang dapat kembali bergabung dan berlatih bersama di sini bersama timnas," kata Lilipaly usai usai latihan.
Pemain berdarah Belanda-Indonesia tersebut baru bergabung setelah absen membela Indonesia pada laga persahabatan kontra Kamboja. Milla memasukkan nama pemain milik FC Cambuur dari Liga Belanda tersebut.
Tapi, beberapa hari sebelum laga di stadion National Phnom Penh, pemain 27 tahun tersebut terpaksa absen lantaran, persalinan isterinya. Posisi Lilipaly, ketika itu terpaksa digantikan pemain tengah Arema FC, Adam Alis.
Tapi, sekembalinya timnas dari Kamboja, Jumat (9/6), Lilipaly, memenuhi panggilan Milla. Adam Alis, pun terpaksa dipulangkan.
Pemain lainnya merupakan tim yang sama saat timnas beruji tanding melawan Kamboja, pada Kamis (8/6). Lima di antaranya, para pemain timnas senior saat Piala AFF 2016. Selebihnya, 17 pemain berasal dari skuat U-22.
Kehadiran Lilipaly dalam latihan bersama kali ini, menjadi yang pertama sejak Milla melatih skuat Garuda. Lilipaly pun mengatakan, para pemain muda pilihan Milla di skuat U-22 kali ini tak buruk.
Menurut dia, permainan para juniornya tersebut akan punya level yang sama seperti para pemain senior. Hanya, dia mengatakan, masih perlu lebih matang dalam berkomunikasi saat bermain di lapangan.
Dia juga mengatakan cara latihan dari Milla pun terbilang baik. "Latihan kali ini tidak berat. Lebih ke taktik, dan saya sangat menikmati latihan kali ini," kata Milla.
Skuat Garuda Indonesia, akan melanjutkan rangkaian uji coba. Pekan ini, Indonesia akan menjamu Puerto Rico. Pekan lalu, Indonesia berhasil mengalahkan Kamboja di kandang sendiri dengan skor 0-2.
Tapi, skuat Merah Putih pernah kandas dari Myanmar 1-3 saat laga uji coba pertama Milla bersama timnas.