Senin 19 Jun 2017 19:26 WIB

Pelatih Borneo FC: PSM Tim Terbaik di Liga 1

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Dragan Djukanovic
Foto: indonesiansc.com
Dragan Djukanovic

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Pelatih Pusamania Borneo FC, Dragan Djukanovic meminta anak-anak asuhnya tidak lengah saat meladeni permainan tuan rumah PSM Makassar. Pesut Etam akan melawan Juku Eja beberapa jam lagi, Senin (19/6) malam WIB di Stadion Andi Matalatta. Keduanya memainkan pekan ke 11 Liga 1. "Kami tahu Makassar salah satu tim terbaik di liga dan saya juga sudah melakukan analisis terhadap permainan PSM," kata Dragan, dikutip dari laman resmi Liga 1.

Dragan menyebut PSM bermain apik dan kompak. Anak-anak asuh pelatih Robert Rene Albert itu selalu menampilkan kerjasama tim yang solid. Dragan juga menilai Juku Eja memiliki pemain yang memiliki skill individu di atas rata-rata. Pemain yang menjadi perhatian pelatih asal Montenegro itu untuk dimatikan pergerakannya di antaranya Marc Anthony Klok, Reinaldo Elias dan Willem Jan Pluim .

Beberapa pemain lokal PSM juga punya kualitas dan pengalaman baik di kancah sepak bola nasional seperti Hamka Hamzah, Titus Bonai hingga Zulkifli Syukur. Borneo berniat mencuri angka di kandang PSM agar dapat memperbaiki posisi di tabel klasemen Liga 1.

Anak-anak asuh Dragan kini menghiasi peringkat 14 dengan nilai 14. PSM pun memburu tiga angka penuh agar dapat menggeser Madura United dari puncak klasemen. Kini PSM kalah dua angka dari Madura yang sudah lebih dahulu memainkan pekan ke 11.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement