Sabtu 08 Jul 2017 18:21 WIB

Manajer Akui Indonesia Sulit Lolos Fase Grup SEA Games 2017

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Ratna Puspita
Pesepak bola Timnas U-22 berlatih memainkan bola saat pemusatan latihan di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (6/7).
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Pesepak bola Timnas U-22 berlatih memainkan bola saat pemusatan latihan di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (6/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajer tim nasional Indonesia Endri Erawan mengakui peluang Garuda Indonesia U-23 lolos fase grup SEA Games 2017 bakal berat. Meski demikian, tim asuhan pelatih Luis Milla Aspas masih punya waktu menyiapkan tim, agar mampu bersaing dalam pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Endri mengatakan, hasil undian negara peserta sepak bola SEA Games 2017 menempatkan Indonesia ke dalam Grup B. Dalam grup tersebut, ada enam negara. Sementara dalam Grup A, hanya ada lima negara.

Dia mengatakan, dengan enam negara peserta, otomatis akan membuat jumlah pertandingan lebih banyak. "Dibandingkan Grup A, di Grup B, persaingan untuk lolos ke semifinal akan lebih sulit," kata dia dalam rilis resmi timnas yang diterima wartawan di Jakarta, pada Sabtu (8/7).

Grup B menjadi kelompok tersulit dalam SEA Games 2017. Dalam grup tersebut, Indonesia akan menghadapi Thailand, Vietnam, dan Filipina. Selain itu, ada Timor Leste dan Kamboja.

Bagi Indonesia, Thailand dan Vietnam bakal menjadi lawan terberat. Tim kesebelasan dari negara Gajah Putih, selama ini menjadi tim yang kerap membikin jeri skuat Garuda Indonesia dan juga tim di negara-negara kawasan.

Pada Piala AFF 2016 lalu, Indonesia dan Thailand menjadi finalis. Namun, Indonesia kandas dari Thailand dengan skor agregat 2-3.

Vietnam juga bukan lawan yang gampang bagi para penggawa Merah Putih. Kedua negara, juga pernah bertemu di semifinal Piala AFF tahun lalu. Indonesia, beruntung menghentikan laju Vietnam, dengan skor agregat 4-3 ketika itu.

Indonesia juga tidak bisa meremehkan Filipina. Kendati hanya menempati posisi juru kunci pada penyisihan grup SEA Games dua tahun lalu, Filipina berada di peringkat satu di antara negara ASEAN dalam daftar rangking FIFA.

Sepak bola Filipina sedang berkembang beberapa tahun terakhir. Indonesia dalam perjumpaan terakhir dengan Filipina meraih hasil imbang dengan skor 2-2 saat penyisihan Grup A Piala AFF.

Kamboja dan Timor Leste menjadi lawan yang tak diunggulkan dalam Grup B. Bagi Indonesia, kedua negara tersebut berada di kelas bawah. Menengok catatan pertandingan melawan Indonesia, kedua negara tersebut tak pernah sekalipun menang. Kamboja, baru-baru ini, dibuat malu oleh Indonesia saat kedua negara melakoni uji tanding, yang berakhir dengan skor 0-2.

Indonesia, dalam Kongres Tahunan PSSI 2017, menargetkan skuat Garuda meraih medali emas dalam SEA Games tahun ini. Timnas Indonesia, terakhir berada di podium tertinggi SEA Games, pada 1992. 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement