Selasa 18 Jul 2017 06:53 WIB

Wapres akan Tinjau Venue Asian Games 2018 Hari Ini

Rep: Rizki Jaramaya/ Red: Israr Itah
Wakil Presiden Jusuf Kalla (tengah) bersama Menpora Imam Nahrawi dan Ketua KOI Erick Thohir bersiap rapat Asian Games bersama INASGOC di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Wakil Presiden Jusuf Kalla (tengah) bersama Menpora Imam Nahrawi dan Ketua KOI Erick Thohir bersiap rapat Asian Games bersama INASGOC di Jakarta, beberapa waktu lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla akan meninjau kesiapan venue yang akan digunakan untuk Asian Games 2018. Rencananya pada Selasa (18/7), wakil presiden akan mulai perjalanannya dengan meninjau sentra latihan taekwondo di GOR POPKI Cibubur.

Kemudian, wakil presiden bergerak ke padepokan voli indoor di Sentul, Bogor. Usai meninjau dua venue tersebu, Jusuf Kalla yang juga ditunjuk sebagai ketua tim pengarah Asian Games 2018 akan menuju ke Senayan utk rapat pleno bersama INASGOC.

Dalam peninjauan tersebut, Jusuf Kalla akan didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Kepala Satlak Prima Ahmad Sutjipto, Ketua KONI Tono Suratman, dan Ketua INASGOC Erick Thohir.

Pemerintah menargetkan dapat menyelesaikan pembangunan venue Asian Games di Jakarta maupun Palembang paling lambat akhir 2017 ini.

Jika arena Asian Games sudah siap, Panitia Penyelenggara Asian Games XVIII Indonesia (INASGOC) akan segera menggelar test event untuk cabang olaharaga yang akan dipertandingkan pada awal tahun depan. Asian Games akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September 2018.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement