REPUBLIKA.CO.ID, CIBUBUR -- Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla meninjau para atlet taekwondo yang sedang berlatih untuk persiapan Asian Games 2018. Dalam kesempatan tersebut, Jusuf Kalla mengatakan, para atlet ini merupakan wakil bangsa untuk cabang olahraga taekwondo di ajang pertandingan internasional.
"(Anda) mewakili bangsa dan negera dalam berbagai event, Asian Games, Sea Gmes, tahun depan Olimpiade, berarti itu betul-betul anda menjadi wakil bangsa di taekwondo ini," ujar Jusuf Kalla di Sentra Latihan Taekwondo GOR POPKI Cibubur, Selasa (18/7).
Jusuf Kalla mengucapkan selamat dan berterima kasih ataa kerja keras para atlet yang telah berlatih dengan tekun untuk mengharumkan nama bangsa. Dia juga berharap, para atlet taekwondo Indonesia bisa memberikan prestasi yang terbaik di kancah internasional.
"Saya bersama ketua KOI (Komite Olimpiade Indonesia) mengucapkan selamat dan mudah-mudahan mendoakan anda semua, semoga semuanya berhasil, merah putih ada di tangan anda," kata Jusuf Kalla.
Dalam peninjauan tersebut Jusuf Kalla yang juga menjabat sebagai ketua tim pengarah Asian Games 2018 didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, dan Ketua INASGOC Erick Thohir. Pemerintah menargetkan dapat menyelesaikan pembangunan venue Asian Games di Jakarta maupun Palembang paling lambat akhir 2017 ini.
Jika arena Asian Games sudah siap, Panitia Penyelenggara Asian Games XVIII Indonesia (INASGOC) akan segera menggelar test event untuk cabang olaharaga yang akan dipertandingkan pada awal tahun depan. Asian Games akan berlangsung pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 itu.