Jumat 28 Jul 2017 15:08 WIB

Dikaitkan dengan Inter, Bayern: Vidal Pemain Penting Kami

Rep: Frederikus Dominggus/ Red: Andri Saubani
Gelandang Bayern Muenchen, Arturo Vidal saat memberikan keterangan pers Liga Champions di Munich, Jerman, Selasa (11/4).
Foto: EPA/Christina Bruna
Gelandang Bayern Muenchen, Arturo Vidal saat memberikan keterangan pers Liga Champions di Munich, Jerman, Selasa (11/4).

REPUBLIKA.CO.ID, SINGAPURA -- Kubu Bayern Muenchen meminta Inter Milan melupakan mimpi mendapatkan Arturo Vidal. CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge menegaskan Vidal 100 persen bertahan bersama FC Hollywood. "Bagi kami dia pemain penting," kata eks pesepak bola yang juga pernah berkostum Inter itu kepada Tuttomercato, dikutip dari Football Italia, Jumat (28/7).

Rummenigge mengatakan sampai saat ini belum ada tawaran resmi dari pihak Nerazuuri. Ia hanya membaca lewat tulisan di berbagai media. Kalaupun klub Italia itu melakukan pendekatan, menurutnya hanya membuang waktu. "Tawaran dari Nerazzurri tidak ada gunanya. Keputusan (Bayern) untuk tetap bekerja bersama Vidal sudah lama dibuat," ujarnya.

Pada kesempatan serupa, ia berharap Inter kembali manggung di Eropa. Pasalnya level biru hitam, menurut dia, memang demikian. "Klub seperti mereka harus bermain pada tahap-tahap tertentu," tutur Rummenigge.

Bayern Muenchen baru saja bertemu Inter Milan pada laga pra musim bertajuk International Champions Cup. Hasil akhir Mauro Icardi dan rekan-rekan menang 2-0 lewat sepasang gol Eder Martins, di Stadion Nasional Singapura, pada Kamis (27/7) malam WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement