REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menjelang digulirkannya putaran kedua Liga 1, Persija Jakarta mendapatkan amunisi baru. Fitra Ridwan, gelandang enerjik yang baru berumur 23 tahun, akan membela Macan Kemayoran. Pada putaran pertama, pemain asal Aceh itu memperkuat Persegres Gresik United.
Fitra sudah datang sejak akhir pekan lalu. Ia bahkan sudah melakoni latihan bareng Ismed Sofyan dkk. “Meski baru bergabung dalam hitungan hari, saya merasakan sesuatu yang berbeda di tim ini. Ada semangat yang luar biasa. Saya bangga gabung Persija,” kata dia, dikutip dari media Persija, Senin (31/7).
Ia menyadari, ada tantangan berat yang harus dihadapi bergabung di tim sebesar Macan Kemayoran. Utamanya, soal persaingan di lini tengah. Ia paham, Persija memiliki deretan gelandang yang berkualitas. Sebut saja Sutanto Tan, Amarzukih, M. Hargianto, Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, hingga Rohit Chand.
“Saya sudah mempertimbangkan jauh hari sebelumnya. Namun, saya tak boleh minder. Apalagi putus asa. Justru inilah tantangan positif yang harus saya buktikan. Sekaligus cambuk bagi saya untuk bisa lebih baik lagi,” tambah dia.
Sejauh ini Fitra merasa sudah punya modal awal untuk bersaing di Persija. Ia merasa pengalamannya sebagai starter di Gresik United pada putaran pertama lalu, diyakini akan sangat membantu untuk mendapatkan satu tempat di tim besutan Stefano Cugurra Teco tersebut. Belum lagi, pengalaman sebelumnya saat bergabung bersama Bhayangkara FC.
“Saya hanya mau membuktikan bahwa saya akan pantas untuk berkostum tim sebesar Persija. Saya punya ambisi besar untuk bermain di sebuah klub yang selalu dijubeli penonton saat bermain di kandang. Di Persija, Insya Allah saya akan mendapatkan pengalaman tersebut,” kata dia.