Senin 14 Aug 2017 03:14 WIB

Immobile Bawa Lazio Sementara Unggul 1-0 Atas Juventus

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Bayu Hermawan
Ciro Immobile
Foto: EPA/VALDRIN XHEMAJ
Ciro Immobile

REPUBLIKA.CO.ID, ROMAn-- Lazio unggul 1-0 pada babak pertama laga Super Coppa melawan Juventus di stadion Olympico Roma, Senin (14/8) dini hari WIB. Striker Lazio Ciro Immobile mencetak gol via titik putih pada menit ke-32.

Laga berjalan ketat sejak menit pertama. Juventus lebih banyak mengurung pertahanan lawan dengan mengusung formasi 4-2-3-1. Sebaliknya, Lazio sesekali melakukan serangan balik.

Namun, permainan Elang Roma terbukti lebih efektif. Hasilnya terlihat pada menit ke-32. Berawal dari umpan terobosan dari tengah, Immobile sukses mendapatkan bola dan tinggal berhadapan dengan kiper Juventus, Gianluigi Buffon.

Immobile dengan tenang nyaris mampu melewati adangan Buffon. Namun, striker 27 tahun itu terjatuh karena dijegal oleh Buffon. Tanpa ampun, wasit langsung menghukum Juventus dengan penalti. Buffon pun harus menerima kartu kuning dari wasit.

Immobile sendiri mengambil tugas sebagai eksekutor. Dengan tenang, jebolan akademi Juve ini bisa menendang bola hingga masuk.

Meski tembakannya ke sudut kiri bawah gawang bisa ditebak oleh Buffon, namun bola deras mengalir. Laga babak pertama pun selesai dengan skor 1-0 karena kedua tim tak mampu melahirkan gol lagi setelah momen tendang penalti.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement