Ahad 03 Sep 2017 18:31 WIB

Ini Alasan Mbappe Pilih Bergabung dengan PSG

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Kylian Mbappe.
Foto: PSG
Kylian Mbappe.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Kylian Mbappe buka suara terkait kepindahannya dari AS Monaco ke klub rival Paris Saint-Germain. Mbappe menjelaskan bahwa ia lebih memilih PSG ketimbang Real Madrid lantaran Les Parisien memiliki proyek menggiurkan.

"PSG memiliki proyek sempurna dan saya akan bermain di sini. Saya pun senang bisa bergabung dengan klub sebesar ini," katanya dilansir Football Espana, Ahad (3/9) .

Mbappe berstatus pemain pinjaman dalam semusim di PSG. Dalam kesepakatan Monaco-PSG, ada opsi pembelian yang wajib. Jika opsi ini diaktifkan, Mbappe akan berada di Parc des Princes hingga 2022.

Pemain berusia 18 tahun ini menyebut bergabung dengan PSG akan meningkatkan permainannya. "Saya akan bermain dengan pemain hebat yang telah memenangkan segalanya di Prancis dan di luar negeri," kata pemain yang akan mengenakan nomor punggung 29 di PSG.

Namun lebih jauh, kepindahannya ke PSG ini lebih seperti sebuah proses pulang kampung. Sebab, ia lahir dan besar di Paris.

Dua tahun lalu tak banyak yang mengenal nama Kylian Mbappe selain para pemandu bakat. Namun pada musim 2016/2017, pecinta sepak bola Eropa dibuat kagum oleh pemuda berdarah Kamerun ini. Mbappe mencetak 26 gol dan 14 assist dari 44 pertandingan pada berbagai ajang musim lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement