Jumat 15 Sep 2017 10:13 WIB

Koeman: Saya Perlu Kritik Diri Sendiri

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Endro Yuwanto
Ronald Koeman
Foto: Reuters/Phil Noble
Ronald Koeman

REPUBLIKA.CO.ID, BERGAMO -- Everton menuai kekalahan telah 0-3 kala bertandang ke markas Atalanta pada laga pembuka Grup E Liga Eropa di Stadio Citta del Tricolore, Jumat (15/9) dini hari WIB. Usai laga, pelatih Everton Ronald Koeman tampak menyesali kekalahan tersebut.

Koeman justru mempertanyakan kekalahan itu pada dirinya sendiri. Ia mengatakan, timnya bisa bermain sepak bola yang buruk dan bisa kehilangan peluang. Namun, ia melihat Atalanta justru menunjukkan komitmen dan semangat di babak pertama yang jauh lebih besar.

"Saya perlu mengkritik diri sendiri karena tim tidak siap untuk malam ini dan itu adalah pertanyaan untuk diri saya sendiri," kata Koeman kepada BT Sport, Jumat (15/9).

Setelah kekalahan 0-3 dari Tottenham Hotpurs di Liga Primer pada Sabtu (9/9) lalu, pelatih asal Belanda itu telah membuat enam perubahan sejak kekalahan itu. Namun demikian, the Toffees gagal menunjukkan niat dan agresi yang didambakan sang pelatih. Penampilan Everton kali ini pun dikatakan lebih buruk dari performa mereka saat lawan Spurs.

Ini adalah pertama kalinya dalam sejarah kontinental mereka, bahwa the Toffees tertinggal 0-3 di babak pertama. Koeman mengakui banyak hal berjalan salah. Kecuali setelah 10 menit pertama, saat timnya bermain sedikit lebih baik dalam penguasaan bola dan tampak lebih nyaman.

Koeman menilai posisi bola begitu buruk. Namun yang paling menyakitkan, adalah kebobolan gol di babak pertama.

Everton hanya mampu melepaskan dua tembakan pada target saat melawan Atalanta. Sementara tim tuan rumah, menurut Koeman, menunjukkan lebih banyak agresi dan gairah selama pertandingan. "Saya bertanya kepada diri sendiri pertanyaan tentang apa yang saya lakukan salah melawan Tottenham, karena bukan bagaimana saya suka melihat tim saya," kata dia.

Sementara itu, Atalanta memainkan pertandingan pertama mereka di kompetisi Eropa sejak kekalahan dari Inter Milan pada perempat final Piala UEFA 1991 silam. Koeman lantas memuji performa Atalanta yang berada di urutan keempat di Seri A Liga Italia musim lalu. "Keseluruhan tim Atalanta lebih siap daripada kita hari ini."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement