Kamis 28 Sep 2017 21:04 WIB

Maung Bandung Antisipasi Motivasi Tinggi Persiba

Starting eleven Tim Persib melawan Sriwajaya FC dalam Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion GBLA Bandung, Sabtu (29/4)
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Starting eleven Tim Persib melawan Sriwajaya FC dalam Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion GBLA Bandung, Sabtu (29/4)

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDUNG -- Asisten pelatih Persib Bandung Herrie Setyawan menyatakan, skuatnya dalam posisi siaga penuh menatap pertandingan kontra Persiba Balikpapan pada laga lanjutan Liga 1 di Stadion Batakan Balikpapan, Ahad (1/10) nanti.

Herrie menyebut, penampilan Persiba selalu impresif ketika menghadapi skuat Maung Bandung. Tercatat, pertemuan terakhir kedua tim di Balikpapan terjadi pada 21 Mei 2016, berakhir imbang 1-1.

"Kalau melihat Persiba bermain di kandang sendiri, mereka selalu punya motivasi lebih ketika melawan Persib. Kami perlu antisipasi itu," ujar Jose, sapaan akrabnya, Kamis (28/9) seperti dilansir laman resmi klub.

Jose juga menegaskan, Atep dan kawan-kawan tak mau jemawa dengan hasil positif di laga tandang sebelumnya, saat Persib menang meyakinkan di kandang Sriwijaya FC, 4 September 2017. "Kami enggak terlalu bereuphoria setelah menang di kandang Sriwijaya. Kami tetap mengkoreksi diri karena masih banyak kekurangan," katanya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement