Jumat 06 Oct 2017 06:50 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2018

Brasil Ditahan Imbang Bolovia tanpa Gol di La Paz

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Israr Itah
Bolivia vs Inggris
Foto: REPUBLIKA/Mardiah
Bolivia vs Inggris

REPUBLIKA.CO.ID, LAPAZ -- Brasil ditahan imbang Bolivia 0-0 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol yang sudah tak menentukan. Kiper Bolivia Carlos Lampe menjadi sorotan dalam pertandingan di Estadio Hernando Siles, La Paz, Jumat (6/10) dini hari WIB, karena performanya membuat juara dunia lima kali frustasi.

Brasil sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia Rusia tahun depan. Sementara Bolivia yang berada di urutan kedua paling bawah di klasemen kualifikasi Amerika Selatan dipastikan tidak lolos. Namun kedua tim menjalani laga ini layaknya partai penting.

Brasil sebagai tim tamu yang turun dengan kekuatan terbaik memberikan penampilan terbaik mereka. Tapi cuaca panas dan kondisi lapangan yang buruk membuat permainan rapi mereka sulit diperagakan. Brasil juga harus bersusah payah bermain di dataran tinggi La Paz yang menguras stamina.

Lampe membuat beberapa kali penyelamatan terutama pada babak pertama ketika ia berhasil dua kali menghadang Neymar dari jarak dekat. Ia juga berhasil mempertahankan gawangnya dari tendangan Gabriel Jesus.

Lampe kembali menggagalkan upaya Neymar dan Jesus di babak kedua. Penyelamatan ini ia lakukan setelah Diego Bejarano mengguncang tiang gawang Brasil di injury time babak pertama dengan tendang 30 meter.

"Kami menciptakan banyak peluang tapi kiper mereka akan bahagia sore ini, dia pantas mendapatkan ucapan selamat," kata kapten tim nasional Brasil Casemiro seusai pertandingan.

Brasil harus kehilangan Thiago Silva karena cedera pada menit ke-28. Mereka tidak pernah melalui pertandingan yang sulit sejak dipimpin oleh pelatih Tite pada Juni akhir tahun lalu.

Poin Brasil bertambah setelah berhasil melalui 11 pertandingan dalam kualifikasi Piala Dunia tanpa kekalahan. Saat ini Brasil menjadi pemimpin klasemen di wilayah Amerika Selatan dengan 38 poin dari 17 pertandingan, sementara Bolivia hanya memiliki 14 poin.

Brasil menjadi satu-satunya tim yang selalu masuk Piala Dunia sejak kompetisi ini gelar pada tahun 1930 di Uruguay. 

Baca juga: Uruguay Gagal Pastikan Tiket Ke Rusia Lebih Cepat

sumber : REUTERS
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement