REPUBLIKA.CO.ID, SAN CRISTOBAL -- Uruguay melewatkan kesempatan untuk lolos langsung ke final Piala Dunia, setelah ditahan imbang 0-0 oleh Venezuela pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol di Estadio Polideportivo de Pueblo Nuevo, San Cristobal, Jumat (6/10) pagi WIB.
Meski gagal memetik kemenangan di Venezuela, namun pelatih timnas Uruguay , Oscar Tabarez, merasa senang dengan posisi mereka saat ini di kualifikasi Piala Dunia. Setidaknya, posisi mereka sudah cukup aman menjelang laga melawan Bolivia nanti.
"Kami berada di pertandingan kandang untuk mendapatkan apa yang kami inginkan, yaitu pergi ke Rusia," kata Tabarez, dilansir dari Four Four Two, Jumat (6/10).
Uruguay hanya membutuhkan satu kemenangan di Tachira. Namun, mereka tidak mampu menemukan terobosan untuk menembus pertahanan tim tuan rumah dan harus puas dengan hanya mendapatkan satu agngka.
Hasil imbang itu membuat Uruguay mengoleksi 28 poin dari 17 laga dan berada di posisi kedua. Pelatih berusia 70 tahun ini menegaskan bahwa timnya memang menginginkan lebih dari sekadar hasil imbang dari laga melawan Venezuela.
"Skor 0-0 membuat kami memiliki peluang dan itu penting. Tanpa bermain bagus sesuai dengan potensi yang kami miliki, pada akhirnya kita menghasilkan peluang. Kami meningkatkan diri di lini tengah," kata dia.
Uruguay akan menjamu Bolivia pada laga terakhir grup kualifikasi mereka pada Rabu (11/10). Hanya empat tim teratas yang lolos langsung ke final Piala Dunia dari Zona Conmebol. Sedangkan tim peringkat kelima akan melaju melalui babak play-off melawan wakil Oseania Selandia Baru. Uruguay hanya butuh hasil imbang lawan Bolivia untuk menyegel tempat di Rusia.
Klasemen sementara Zona Conmebol