Jumat 06 Oct 2017 13:10 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2018

Sampaoli Tetap Yakin Argentina akan Lolos ke Rusia

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Jorge Sampaoli
Foto: EPA/RAUL CARO
Jorge Sampaoli

REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Argentina terancam absen pada Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1970, setelah hanya meraih hasil imbang 0-0 melawan Peru di Estadio Alberto Jose Armando, Jumat (6/10) pagi WIB. Argentina saat ini menempati urutan keenam klasemen zona Conmebol dengan 25 poin, terpaut satu angka di belakang Peru dengan nilai yang sama.

Meski demikian, pelatih timnas Argentina, Jorge Sampaoli, tetap yakin timnya akan lolos ke Piala Dunia yang dihelat tahun depan di Rusia. Ia masih percaya pada peluang timnya untuk mencapai final kompetisi, dengan Kolombia dan Peru, masing di posisi keempat dan kelima, akan bertemu pada laga terakhir kualifikasi.

"Saya masih yakin bahwa kami akan berada di Piala Dunia. Tim tidak pernah menyerah, berusaha keras dan layak mendapat hasil lain," kata Sampaoli, dilansir dari Four Four Two, Jumat (6/10).

(Baca: Zona Conmebol Sengit, Argentina Terancam tak Lolos)

Sampaoli juga mengatakan ini adalah laga yang sangat bagus. Karena timnya hanya gagal menciptakan gol. Ia mengungkapkan sangat berharap dan merasa semangat dengan yang akan terjadi. Argentina akan menjalani lawatan ke Ekuador pada Rabu (11/10) dalam laga terakhir kualifikasi.

Pelatih berusia 57 tahun ini juga memuji penampilan bintang tim, Lionel Messi. Ia menilai sang megabintang telah menghasilkan beberapa momen cemerlang di Buenos Aires. Namun, penyerang Barcelona itu kurang beruntung sehingga tak dapat menciptakan gol pada laga tersebut. Messi telah mencetak empat gol dalam sembilan laga kualifikasi musim ini.

"Messi memainkan permainan hebat, menciptakan peluang dan memberi umpan bagus," kata dia.

Kemenangan atas Ekuador akan cukup bagi Albiceleste untuk mengamankan setidaknya satu tempat di babak play-off.

Klasemen sementara Zona Conmebol

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement