REPUBLIKA.CO.ID, SHKODER -- Pelatih Italia Giampiero Ventura tetap mengapresiasi kemenangan yang timnya pada laga 'formalitas' melawan Albania di Stadion Loro Borici, Selasa (10/10). Apapun hasil akhir dari laga ini memang sudah tak bernilai apa-apa bagi perjalanan kedua tim di babak kualifikasi Piala Dunia 2018.
Di Grup G, perjalanan semua tim sudah dianggap selesai karena tiket lolos langsung dan via play-off telah diamankan sejak akhir pekan lalu. Namun, Ventura menyebut kemenangan atas Albania merupakan pencapaian yang memenuhi target. Walaupun, Italia cuma bisa menang 1-0.
"Kemenangan ini memang jadi tujuan kami. Saya pikir kami membuat sebuah langkah yang baik. Cara kami bermain dan mengontrol bola jauh lebih baik dari laga sebelumnya (saat ditahan seri 1-1 oleh Makedonia)," kata Ventura dikutip dari Rai Sport, Selasa.
Ventura mengatakan, memang sempat ada kekecewaan karena timnya tak mampu langsung lolos ke Piala Dunia. Ia menilai, Italia seharusnya bisa mengungguli Spanyol yang sudah dipastikan jadi juara Grup G.
Namun, pelatih berkebangsaan Italia ini sekarang sudah merelakan tiket lolos langsung ke Rusia. Ventura mengatakan, saat ini timnya akan langsung fokus menatap laga play-off yang akan digelar November mendatang. Ventura pun senang karena kemenangan atas Albania menjadi sinyal yang sangat baik bagi timnya.
"Kami kembali menemukan sentuhan dalam bermain. Kini kami akan bersiap menuju play-off sambil melihat siapa lawan yang akan kami hadapi," kata Ventura.
Gianluigi Buffon dan kawan-kawan finis di peringkat kedua Grup G dengan 23 angka dari 10 laga. Sedangkan di posisi pertama, Spanyol yang tak terkalahkan sepanjang babak kualifikasi kokoh dengan 28 angka.