Selasa 10 Oct 2017 16:35 WIB

Xavi Ingin Melatih Timnas Qatar

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Xavi Hernandez
Foto: EPA/MARCUS BRANDT
Xavi Hernandez

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Mantan kapten Barcelona, Xavi Hernandez, mengungkapkan bahwa dia berharap bisa menjadi pelatih tim nasional Qatar. Gelandang tengah berusia 37 tahun itu saat ini bermain untuk Al Sadd, setalah ia pindah ke Qatar dua tahun lalu. Sebelumnya, ia merumput di Barcelona selama 17 tahun lamanya.

Dalam sebuah konferensi pers yang dikutip oleh Marca, Hernandez mengatakan ia berada di Qatar untuk membantu para pemain meningkatkan kemampuan mereka. Sehingga, mereka dapat bersaing dengan negara-negara lain di dunia. Tidak hanya itu, ia bahkan mengungkapkan tujuannya di Qatar.

"Tujuan saya adalah menjadi Pelatih, itu akan baik untuk saya dan saya memerlukan beberapa pengalaman untuk karir masa depan saya. Saya memiliki keuntungan dengan mengetahui pemain Qatar dan lingkungan sepak bola di sini," kata Hernandez, seperti dilansir dari Football Espana, Selasa (10/10).

Qatar akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022 mendatang. Tidak menutup kemungkinan, Xavi, yang pernah memenangkan Piala Dunia 2010 bersama Spanyol, bisa melatih Qatar. Saat ini, Qatar dilatih oleh pelatih asal Uruguay, Jose Daniel Carreno. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement