REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER — Striker Manchester City Sergio Aguero mengatakan dia beruntung lolos dengan hanya tulang rusuk yang patah akibat kecelakaan mobil di Belanda, baru-baru ini. Dia pun menyebutkan sabuk pengaman telah menyelamatkannya pada kecelakaan tersebut.
Pemain internasional Argentina itu mengalami kecelakaan ketika taksi yang dia tumpangi menghantam sebuah pilar. Akibat kecelakaan tersebut, dia menderita patah tulang rusuk sehingga harus beristirahat, termasuk absen pada laga wajib menang timnas negaranya melawan Ekuador pada kualifikasi Piala Dunia 2018 awal pekan ini.
Pesepak bola berusia 29 tahun itu mengalami patah tulang rusuk dalam insiden tersebut. Namun, dia mengatakan hal itu bisa menjadi hasil yang lebih buruk lagi kalau dia tidak mengenakan sabuk pengamannya pada saat tabrakan.
"Ketika saya sampai di rumah sakit, saya bertanya kepada dokter apakah saya bisa bermain untuk City pada Sabtu (melawan Stoke). Dia berkata, 'Saya rasa tidak’,” kata Aguero kepada TyC Sports, dilansir dari Sky Sports, Jumat (14/10).
“Saya sempat berpikir dan menyadari itu karena memakai sabuk pengaman sehingga sekarang saya bisa membicarakan kecelakaan itu.”
Aguero terbang kembali ke Manchester untuk perawatan setelah insiden tersebut. Namun, dia tidak dapat bergabung dengan rekan-rekan di kesebelasan negaranya pada kualifikasi penting melawan Ekuador.
Namun, hattrick dari Lionel Messi memastikan kemenangan Argentina 3-1 di Quito pada Rabu (11/10) malam. Hasil ini memastikan sisi Jorge Sampaoli menjadi tempat pada turnamen musim panas mendatang di Rusia.