Sabtu 28 Oct 2017 20:25 WIB

Indra Sjafri Bawa 23 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Ratna Puspita
 Suasana latihan Timnas Indonesia U19 di Lapangan Football Plus Arena, Lembang Jawa Barat, Kamis (26/10).
Foto: REPUBLIKA/Febrian Fachri
Suasana latihan Timnas Indonesia U19 di Lapangan Football Plus Arena, Lembang Jawa Barat, Kamis (26/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Pelatih timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri membawa 23 pemainnya ke Korea Selatan (Korsel). Sabtu (28/10) hari ini, Egy Maulana Vikry dan kawan-kawan akan bertolak dari Jakarta menuju negara tuan rumah kualifikasi Piala Asia U-19 2018 itu.

“Malam ini timnas U-19 akan berangkat, kata tim media pemberitaan timnas Garuda Indonesia, Bandung Syahputra kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (28/10). 

Dia mengatakan, menengok jadwal penerbangan skuat U-19 sudah tiba di Bandara Incheon, pada Ahad (29/10). Kualifikasi Piala Asia U-19 akan dimulai pada Selasa (31/11). 

Indonesia berada di Grup F bersama tuan rumah Korsel, dan Brunei Darussalam, Malaysia serta Timor Leste. Skuat Garuda Muda akan tampil perdana melawan kesebelasan Sang Tawon di stadion Paju, pada hari pertama.

Selama kualifikasi ini, Indonesia sebetulnya sudah dipastikan lolos. Itu karena AFC menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah putaran final Piala Asia yang akan dimulai pada Oktober sampai November 2018. 

Tetapi status tuan rumah tetap mewajibkan timnas Indonesia tampil di putaran kualifikasi. Meski sudah dipastikan lolos, pelatih Indra Sjafri pun tak mau main-main menyiapkan para penggawanya. 

Sebelum berangkat ke Korea, pelatih 54 tahun itu melakukan pemusatan latihan khusus bagi 23 pemain pilihannya. Pemusatan itu digelar di dataran tinggi Lembang, Jawa Barat (Jabar).

Berikut merupakan 23 pemain yang dibawa Indra ke Korsel untuk gelaran kualifikasi Piala Asia U-19 2018:

Penjaga Gawang

1. Rakasurya Handika, PPLP Jateng

2. Gianluca P. Rossy, Jawa Tengah

3. Aqil Savik, Jawa Barat

Belakang

4. M. Rifad Marasabessy, Madura United

5. Dedi Tri Maulana, Sulawesi Tengah

6. Rachmat Irianto, Persebaya

7. Julyano Pratama Nono, Ragunan

8. Kadek Raditya, Bali

9. Firza Andika, Sumatera Utara

10. Irsan Lestaluhu, Maluku

11. Samuel Christianson, Persija U-19

12. Nurhidayat Haris, PSM

Gelandang

13. Syahrian Abimanyu, Persija U-19

14. Witan Sulaeman, Ragunan

15. Resky Fandi Witriawan, Sulawesi Barat

16. Asnawi Mangkualam Bahar, PSM

17. Muhammad Iqbal, Sumatera Barat

18. Feby Eka Putra, Jawa Timur

19. Saddil Ramdani, Persela

20. Egy Maulana Vikri, Ragunan

21. M Lutfi Kamal, DKI Jakarta

Depan

22. Hanis Saghara Putra, Jawa Timur

23. M. Rafli Mursalim, DKI Jakarta 

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 6 4 2 0 10 7 14
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 6 3 2 1 8 5 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement