Jumat 03 Nov 2017 21:02 WIB

Fabregas Ingin Perpanjang Kontrak di Chelsea

Rep: Lintar Satria/ Red: Bayu Hermawan
Cesc Fabregas
Foto: EPA/FACUNDO ARRIZABALAGA
Cesc Fabregas

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Cesc Fabregas mengatakan ia ingin memperbaharui kontrak dengan Chelsea. Fabregas yang bergabung dari Barcelona pada tahun 2014 ingin memperpanjang kontraknya di Stamford Bridge.

"Saya ingin memperbaharui kontrak? Ya, karena klub memperlakukan saya dengan baik," kata Fabregas, seperti dilansir dari Standard, Jumat (3/11).

Sebelumnya dikabarkan Chelsea sudah mulai melakukan pembicaraan dengan pemain asal Spanyol tersebut. Karena mereka ingin menahan langkah Manchester United yang tertarik dengan pemain yang dibeli dari Barcelona sebesar 30 juta poundsterling itu. Fabregas mengatakan prioritasnya saat ini ingin bertahan di Chelsea. Walaupun sejauh ini belum ada kabar tentang adanya kesepakatan baru.

"Saya yakin para penggemar sangat menghargai saya dan saya sangat menghargai mereka. Saya sudah memberikan segala yang saya punya untuk klub selama tiga setengah tahun terakhir," ujarnya.

Fabregas menjadi salah satu pemain dengan bayaran paling besar di Chelsea. Gajinya mencampai 160 ribu poundsterling per pekan. Ia pun memberikan banyak dampak berarti bagi perkembangan tim. Fabregas berharap ada kesepakatan baru secepatnya.

"Klub ini sangat fantastis dan saya menjalani masa yang luarbiasa di sini. Saya harap kontrak baru segera terjadi," ucapnya.

Fabregas membantu Chelsea menjuarai dua Liga Primer pada tahun 2015 dan 2017. Ia juga membantu Chelsea meraih juara Piala Liga dua tahun lalu. Fabregas yang sudah berusia 30 tahun merasa tetap bisa bermain di level tertinggi.

"Saya tahu beberapa orang panik setelah berusia 30 tahun tapi saya tidak percaya pada hal itu. Saya merasa baik-baik saja, saya masih muda dipikiran saya. Saya berlatih setiap hari sekeras mungkin," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement