REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Everton merespons kegagalannya di Liga Europa, setelah jumat(3/11) lalu yang kalah 0-3 dari Olympique Lyon sekaligus menghentikan petualangnya di Liga Europa. Dalam lanjutan Liga Primer Ingrris, Senin (6/11) dinihari Everton berhasil memenangkan pertandingan 3-2 atas lawannya Watford. Tambahan tiga angka ini membuat Wayne Rooney dkk menjauhi dari zona degradasi.
Hebatnya lagi Everton berhasil memenangkan pertandingan yang digelar di kandangnya sendiri Goodison Park setelah tertinggal 0-2 terlebihdahulu. Pada babak pertama, pertandingan yang disaksikan 38.806 penonton ini tidak ada satu gol pun yang tercipta.
Meski kedua tim saling melakukan serangan dan memiliki sejumlah peluang, kedua pemain dari kedua tim tidak berhasil memaksimalkanpeluang menjadi gol. Hingga akhir babak pertama kedudukan tetap imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, diluar dugaan tim tamu mampu menjebol gawang tuan rumah terlebih dahulu. Baru berlangsung satu menit Watford berhasi lmencetak gol, melalui penyerangnya Richarlison setelah meneruskan umpan Gray.1-0 Watford unggul atas Everton.
Tertinggal satu gol, Everton berusaha menyamakan kedudukan, namun justru gawangya kembali dijebol lawan. Pada menit ke 64 giliran pemain bertahan Watford Kabasele yang mengoyak gawang Everton yang dikawal Pickford.Kabasele mampu memaksimalkan umpan Holebas, 2-0 Watford unggul.
Ketinggalan 0-2 justru membuat tim tuan rumah lebih semangat mengejar ketinggalannya. Hasilnya pada menit 67, penyerang tengah Niasse berhasil memoerkecil ketinggalan mejadi 1-2. Tujuh menit kemudian Everton berhasil menyamakan kedudukan kali ini gilran Calvert Lewin membuat kedudukan menjadi 2-2.
Pertandingan berlangsung semakin menarik, kedua tim inginmenambah gol namun hingga waktu nomor belum ada tambahan gol. Ketika pertandingannyaris berakhir imbang 2-2, tuan rumah Everton mendapat hadiah pinalti padatiga menit tambahan waktu. Baines yang dipercaya menjadi algojo tidak menyia-nyiakan dan membalikan keadaan menjadi 3-2 untuk kemenanan Everton.
Hasil pertandingan ini membuat Everton yang sebelumnya terbenam di zona degradasi kini naik ke peringkat 15 dengan mengumpulkan 11angka, sebaliknya Watford tertahan di peringkat 9 dengan mengoleksi 15 angka.