Jumat 17 Nov 2017 06:48 WIB

Sergio Aguero Siap Jalani Pertandingan Lawan Leicester

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Endro Yuwanto
Sergio Aguero
Foto: Nigel French/PA via AP
Sergio Aguero

REPUBLIKA.CO.ID,  MANCHETER -- Sergio Aguero menyatakan sudah kembali sehat setelah mengalami dizzy spell dalam pertandingan persahabatan melawan Nigeria yang berakhir dengan kekalahan Argentina 2-4 pada Selasa (14/11) lalu. Penyerang Manchester City ini menyatakan siap melakoni pertandingan melawan Leicester City pada Sabtu (18/11) nanti.

"Semua tes medis yang saya jalani, hanya untuk berjaga-jaga, berjalan dengan baik, jadi saya siap untuk pertandingan hari Sabtu, ayo City," kata Aguero di akun Twitternya, Kamis (17/11).

Aguero pingsan di ruang ganti saat turun minum sebelum Tim Tango kalah dari sesama peserta Piala Dunia 2018, Nigeria, setelah sempat unggul dua gol. Manchester City menyatakan Aguero yang mencetak gol pertama dalam pertandingan melawan Negeria sudah kembali ke Inggris dan telah menjalani tes medis.

Pemain berusia 29 tahun itu sudah mencetak delapan gol dari delapan penampilannya untuk City pada musim ini. Baru-baru ini ia juga dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak bagi the Citizens.

Saat ini Manchester City berada di puncak klasemen Liga Primer Inggris. Skuat asuhan Pep Guardiola mengoleksi 31 poin dari 11 pertandingan. City juga belum terkalahkan pada musim ini. Sementara Leicester yang berada di peringkat 12 baru mengoleksi 13 poin.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement