Jumat 17 Nov 2017 20:44 WIB

Jelang Derby London Utara, Pochettino Sanjung Wenger

Pelatih Arsenal Arsene Wenger.
Foto: EPA-EFE/WILL OLIVER
Pelatih Arsenal Arsene Wenger.

REPUBLIKA.CO.ID, Duel panas akan tersaji di Stadion Emirates saat Arsenal menjamu Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (18/11). Hasil laga derby London Utara ini akan memengaruhi konstelasi tim di papan atas klasemen.

Menjelang bigmatch ini, manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino melontarkan sanjungan kepada pelatih Arsenal Arsene Wenger.

"Dia manajer yang hebat. Saya sangat menghormatinya dan mengagumi dia," kata Pochettino, dikutip dari BBC, Jumat (17/11). (Baca juga: Demi Gelar, Spurs Harus Perkasa di Markas Sesama Klub Besar)

Ia mengatakan, jika publik melihat sejarahnya, Arsenal selalu berada di atas Tottenham. Menurut pelatih asal Argentina, Wenger pantas mendapat banyak pujian untuk hegemonis Arsenal tersebut. 

"Tinggal di klub selama lima tahun, itu karena Anda manajer yang baik. Jika Anda bertahan 10 tahun, itu karena Anda pasti sangat baik. Bertahan lebih dari 20 tahun, Anda harus spesial," kata dia merujuk masa bakti Wenger di Arsenal yang telah melampaui 20 tahun.

Terkait laga, Pochettino juga memilih merendah. Ia menilai Arsenal bukanlah underdog meskipun posisinya di klasemen berada di bawah Tottenham. 

"Buat saya, tidak ada favorit dalam tipe pertandingan seperti ini," tegasnya.

Totenham menempati posisi ketiga klasemen Liga Primer Inggris dengan nilai 23. Adapun Arsenal berada di peringkat enam dengan nilai 19.

Lihat infografis jelang laga Arsenal vs Tottenham:

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement