REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Bek Real Madrid Marcelo yakin timnya masih bisa membalikkan keadaan. Setelah mendapatkan hasil imbang dalam pertandingan melawan Atletico Madrid, Sabtu (18/11), kini tim asuhan Zinedine Zidane terpaut sepuluh poin dari pemimpin klasemen sementara Barcelona.
"Saya pernah berada di posisi lebih buruk bersama Madrid dan kami pernah membalikan keadaan," kata Marcelo di situs resmi Real Madrid, Ahad (19/11).
Ketika Real Madrid ditahan imbang 0-0, Barcelona menang 3-0 dari Leganes. Kini, tim asuhan Arnesto Valverde sudah mengoleksi 34 poin sedangkan Los Blancos 24 poin.
"Kami tidak memikirkan tentang defisit 10 poin, kami hanya fokus dengan pekerjaan kami karena kami sudah di jalur yang benar," kata Marcelo.
Marcelo mengatakan saat yang terpenting bagi Madrid ia memenangkan semua pertandingan yang tersisa. Dia juga berpendapat penampilan timnya ketika menghadapi Atletico sudah cukup baik meski pertandingan berakhir imbang.
Dia menambahkan Los Blancos perlu melanjutkan kinerja bagus yang sudah mereka lakukan. "Madrid tim yang lebih bagus. Kami lebih banyak menguasai bola, kami menunjukan kepercayaan diri dan kami akan lebih baik untuk pertandingan selanjutnya," kata Marcelo.
Marcelo menambahkan, Madrid memiliki skuat yang besar. Tapi, dia berharap, semua pemain juga bisa bugar agar Zinedine Zidane bisa memanggil semua pemain kalau dibutuhkan.