Ahad 26 Nov 2017 11:16 WIB

Direktur Olah Raga Ingin Pertahankan Icardi di Inter

Rep: Taufiq Alamsyah Nanda/ Red: Endro Yuwanto
Mauro Icardi
Foto: EFE/MATTEO BAZZI
Mauro Icardi

REPUBLIKA.CO.ID,  MILAN -- Direktur Olah Raga Inter Milan Piero Ausilio menyatakan bahwa kapten Inter Mauro Icardi senang dan ingin bertahan di klub untuk waktu yang lama. Icardi sebelumnya diincar klub raksasa Spanyol, Real Madrid untuk bergabung ke Santiago Bernabeu.

Icardi dikontrak hingga 2021 setelah menandatangani kesepakatan baru pada Oktober 2016 lalu. Striker usia 24 tahun ini dikaitkan dengan sejumlah tawaran untuk pindah ke Madrid di tengah penampilannya yang bagus di Inter yang berkompetisi di Serie A Liga Italia.

Pemain timnas Argentina itu telah mencetak 15 gol dalam musim ini menyusul kemenangan 3-1 di Cagliari pada Ahad (26/11) dini hari WIB. Ia membawa Inter ke puncak klasemen sementara.

Ausilio yakin akan mempertahankan Icardi, yang mencetak 24 gol di Serie A pada musim lalu. "Dengan kontrak Icardi, tidak ada pembicaraan terkait pelepasan, ini tentang apa yang dia inginkan, dan dia ingin menjadi bagian penting bagi Inter. Dia ingin tinggal lama dan menang di sini. Kami tidak pernah berubah pikiran," kata Ausilio kepada Mediaset Premium seperti yang dilansir dari Four Four Two, Ahad (26/11).

Ausilio mengatakan, sepertinya Icardi adalah augerah, tapi ini tidak mengherankan bagi Inter yang telah membangun sebuah tim. "Aturan menyatakan panjang maksimal kontrak adalah lima tahun, jadi kami tidak bisa memberinya kontrak seumur hidup sekarang. Mungkin dia bisa memiliki banyak pembaharuan," ujar dia.

Ausilio menegaskan bahwa timnya harus membangun masa depan. Karena dua tahun lalu Inter mulai menunjukkan kekuatannya dan kemudian berakhir di urutan keempat dan layak masuk kualifikasi Liga Champions saat ini. Ia berharap bisa belajar dari pengalaman dan membuat tim menjadi lebih baik.

"Sebuah tim membangun kepercayaan pekan demi pekan. Kami menyadari pelatih Inter Luciano Spalletti memiliki sebuah proyek penting di sini dan semua orang percaya akan hal itu. Sekarang tim tersebut pergi ke lapangan dan tahu apa yang seharusnya dilakukan," jelas Ausilio.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement